Bola.com, Jakarta - Berakhir sudah persaingan Liga Champions 2023/2024. Real Madrid kembali mempertegas status sebagai rajanya klub Eropa dengan gelar juara ke-15.
Real Madrid menjadi kampiun Liga Champions 2023/2024 usai mengalahkan Borussia Dortmund 2-0 dalam partai final di Stadion Wembley, London, Minggu (2/6/2024) dini hari WIB.
Dani Carvajal dan Vinicius Junior menjadi pahlawan Real Madrid di pertandingan ini. Real Madrid akhirnya yang berhasl memecah kebuntuan. Tepatnya pada menit ke-73, bek Dani Carvajal menjebol gawang Gregor Kobel dengan sundulannya, memanfaatkan sepak pojok Toni Kroos.
Vinicius Junior menggandakan keunggulan Real Madrid menit ke-82. Memanfaatkan umpan matang Bellingham, pemain asal Brasil itu menaklukkan Kobel dengan tendangan pelan kaki kirinya.
Real Madrid keluar sebagai juaranya, lantas siapa pemain yang menjadi top scorer alias pencetak gol terbanyak di turnamen kali ini?
Milik Bersama
Nama Harry Kane dan Kylian Mbappé finis sebagai pencetak gol terbanyak di Liga Champions 2023/2024. Keduanya memiliki jumlah gol yang sama.
Striker Bayern Harry Kane dan penyerang Paris Saint-Germain Kylian Mbappé menjadi pencetak gol terbanyak bersama di Liga Champions 2023/24 dengan masing-masing delapan gol.
Kane mencetak empat gol di babak penyisihan grup dan empat kali di babak sistem gugur sebelum Bayern dikalahkan di semifinal oleh Real Madrid.
Sementara Mbappé, mencetak gol di masing-masing tiga pertandingan kandang penyisihan grup Paris dan menambahkan lima gol lagi di babak sistem gugur sebelum timnya juga kalah di empat besar, dari Borussia Dortmund.
Raja Assist
Bintang muda berbakat Real Madrid, Jude Bellingham ditemani Marcel Sabitzer (Dortmund) dan Vinicius Junior (Real Madrid) menduduki posisi teratas untuk urusan pengoleksi assist, dengan sama-sama mencatat lima kali.
Disusul pemain yang mencatat empat assist yaitu Galeno (Porto), İlkay Gündoğan (Barcelona), Raphinha (Barcelona), Bukayo Saka (Arsenal), dan Harry Kane (Bayern).
Sumber: UEFA
Daftar Top Scorer Liga Champions dari Masa ke Masa
2023/24: Harry Kane (Bayern), Kylian Mbappé (Paris Saint-Germain) 8 Gol
2022/23: Erling Haaland (Man City) 12
2021/22: Karim Benzema (Real Madrid) 15
2020/21: Erling Haaland (Dortmund) 10
2019/20: Robert Lewandowski (Bayern) 15
2018/19: Lionel Messi (Barcelona) 12
2017/18: Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 15
2016/17: Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 12
2015/16: Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 16
2014/15: Lionel Messi (Barcelona), Neymar (Barcelona), Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 10
2013/14: Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 17
2012/13: Cristiano Ronaldo (Real Madrid) 12
2011/12: Lionel Messi (Barcelona) 14
2010/11: Lionel Messi (Barcelona) 12
2009/10: Lionel Messi (Barcelona) 8
2008/09: Lionel Messi (Barcelona) 9
2007/08: Cristiano Ronaldo (Manchester United) 8
2006/07: Kaká (AC Milan) 10
2005/06: Andriy Shevchenko (AC Milan) 9
2004/05: Ruud van Nistelrooy (Manchester United) 8
2003/04: Fernando Morientes (Monaco) 9
2002/03: Ruud van Nistelrooy (Manchester United) 12
2001/02: Ruud van Nistelrooy (Manchester United) 10
2000/01: Raúl González (Real Madrid) 7
1999/00: Mário Jardel (Porto), Rivaldo (Barcelona), Raúl González (Real Madrid) 10
1998/99: Andriy Shevchenko (Dynamo Kyiv), Dwight Yorke (Manchester United) 8
1997/98: Alessandro Del Piero (Juventus) 10
1996/97: Milinko Pantić (Atlético de Madrid) 5
1995/96: Jari Litmanen (Ajax) 9
1994/95: George Weah (Paris Saint-Germain) 7
1993/94: Hristo Stoichkov (Barcelona) 5
1992/93: Franck Sauzée (Marseille) 5