Under Pressure, Shin Tae-yong Stres Jelang Timnas Indonesia Vs Irak, Dibawa ke Rumah Sakit

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 04 Jun 2024, 18:48 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong. (Bola.com/Dok.Instagram Shin Tae-yong).

Bola.com, Jakarta - Direktur Utama PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI), Marsal Masita, menceritakan bahwa pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sempat stres.

Marsal Masita mengungkapkan bahwa Shin Tae-yong mengalami banyak pikiran menjelang memimpin Timnas Indonesia melawan Timnas Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Advertisement

Timnas Indonesia akan meladeni perlawanan Irak dalam parKualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadiontai kelima Grup F putaran kedua di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 6 Juni 2024.

Marsal Masita mengatakan bahwa Shin Tae-yong sampai dibawa ke rumah sakit pada Senin (3/6/2024) pagi WIB, namun kondisi arsitek asal Korea Selatan itu telah membaik.

2 dari 3 halaman

Baik-Baik Saja

Reaksi pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat konferensi pers usai laga menghadapi Vietnam yang berakhir dengan kemenangan 1-0 pada laga Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

"Coach Shin Tae-yong sampai stres. Kemarin pagi sampai sempat ke rumah sakit. Ada yang tahu? Kemarin pagi dia sempat begitu karena tekanan ke dia," ujar Marsal Masita.

"Ya begitu deh. Saya bilang jangan stres. Tapi sudah, tidak apa-apa. Kemarin sore, kami sudah meeting dengan coach Shin Tae-yong," jelas Marsal Masita.

Shin Tae-yong ingin Timnas Indonesia menang atas Irak. Dengan begitu, tim berjulukan Skuad Garuda itu akan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

3 dari 3 halaman

Tekanan

"Stresnya karena tekanan. Timnas Indonesia ingin menang. Kami ingin mengunci kemenangan. Buat coach Shin Tae-yong, dia ingin kemenangan lebih cepat. Lebih baik untuk mengunci tiket ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026," ungkap Marsal.

Untuk saat ini, Irak masih memimpin klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan 12 poin, disusul Timnas Indonesia lewat tujuh angka, Timnas Vietnam tiga poin, dan Timnas Filipina sebiji angka.

Setelah menghadapi Irak, Timnas Indonesia akan menjamu Filipina dalam matchday terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di SUGBK pada 11 Juni 2024.

Berita Terkait