Menyala Bang! Pelatih Irak Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 05 Jun 2024, 13:50 WIB
Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, mencetak gol ke gawang Timnas Vietnam di Piala Asia 2023. (Bola.com/Dok.AFP/KARIM JAAFAR).

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Irak, Jesus Casas, yakin Timnas Indonesia akan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia karena tinggal membutuhkan beberapa poin.

Jesus Casas bakal memimpin Irak untuk menantang tuan rumah Timnas Indonesia dalam partai kelima Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Kamis (6/6/2024) sore WIB.

Advertisement

Untuk sementara, Irak memimpin Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan 12 poin dari empat pertandingan. Ali Jasim dkk. telah dipastikan lolos ke putaran ketiga, entah itu menjadi juara atau runner-up grup.

Sementara, Timnas Indonesia bercokol di peringkat kedua dengan tujuh angka, disusul Timnas Vietnam di peringkat ketiga lewat tiga poin, dan Timnas Filipina di dasar klasemen dengan sebiji angka.

2 dari 3 halaman

Skenario Kelolosan

Pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Timnas Vietnam pada laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di My Dinh Stadium, Vietnam, Selasa (26/03/2024). (AFP)

Sesudah menjamu Irak, Timnas Indonesia akan meladeni perlawanan Filipina dalam matchday terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di SUGBK pada 11 Juni 2024.

Artinya, Timnas Indonesia hanya memerlukan satu kemenangan lagi, dengan mengalahkan Irak atau Filipina, untuk mengunci tempat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Saya pikir Timnas Indonesia mungkin akan lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2027," ujar Jesus Casas dalam konferensi pers di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Rabu (5/6/2024).

3 dari 3 halaman

2 Tim Terbaik

Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - Timnas Indonesia Vs Irak (Bola.com/Adreanus Titus)

Dua tim terbaik dari Grup A hingga Grup I putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia juga bakal melaju ke putaran final Piala Asia 2027 di Arab Saudi.

"Sebab, mereka hanya membutuhkan beberapa poin. Saya berharap mereka akan lolos ke babak berikutnya," ucap arsitek asal Spanyol tersebut.

Dalam pertemuan pertama di Basra International Stadium, Basra, pada 16 November 2024, Irak membantai Timnas Indonesia 5-1. Armada Jesus Casas itu kembali menang, kali ini 3-1 di Piala Asia 2023.

Berita Terkait