Shin Tae-yong Jelang Laga Hidup Mati Timnas Indonesia Vs Filipina: Tidak Ada Tempat untuk Mundur!

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 07 Jun 2024, 11:45 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat (kiri) berusaha menghalau bola dari ancaman pemain Irak, Aymen Hussein pada laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia gagal lolos lebih cepat ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Sebab, tim berjulukan Skuad Garuda itu disikat Timnas Irak.

Timnas Indonesia dihajar Irak 0-2 dalam partai kelima Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada Kamis (6/6/2024) sore WIB.

Advertisement

Dalam klasemen sementara Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Irak masih memimpin dengan 15 poin hasil dari menyapu bersih lima pertandingan. Ali Jasim dkk. juga telah memastikan melaju ke putaran ketiga.

Sementara, Timnas Indonesia di peringkat kedua dengan tujuh angka, Timnas Vietnam di posisi ketiga lewat enam poin, dan Timnas Filipina di juru kunci dengan nilai satu.

2 dari 3 halaman

Harus Menang

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong saat menghadapi Irak pada laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)  

Tersisa satu laga di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia bakal menjalani duel hidup mati melawan Filipina di SUGBK pada 11 Juni 2024.

Timnas Indonesia harus menang atas Filipina demi tiket ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, tanpa harus memikirkan hasil Vietnam kontra Irak pada hari yang sama.

"Saya juga bingung harus bilang apa. Tetapi saya akan mempersiapkan tim ini untuk menjadi lebih baik," ujar pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

3 dari 3 halaman

Berusaha Keras

"Tidak ada tempat lagi untuk kami mundur. Kami harus bekerja keras. Memang, saya juga tidak menganggap Filipina sebagai lawan yang mudah," jelas Shin Tae-yong.

"Melawan Irak, kami sudah bekerja keras. Tetapi disayangkan karena kebobolan lantaran kesalahan sendiri. Tetapi, tetap masih jauh perjalanan kami untuk berkembang."

"Untuk itu, kami akan berusaha lebih keras lagi dan lebih berusaha untuk memenangkan pertandingan selanjutnya," ucap mantan arsitek Timnas Korea Selatan ini.

Berita Terkait