3 Pemain Filipina yang Wajib Dijaga Ketat Penggawa Timnas Indonesia: Ada yang Main di Liga 1

oleh Aditya Wany diperbarui 11 Jun 2024, 08:15 WIB
Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - Ilustrasi Logo Timnas Filipina (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan melakoni laga pamungkas Grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Tim Garuda bakal menjamu Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024).

Dari Grup F, sudah ada Irak yang di puncak klasemen dan telah memastikan diri lolos ke babak ketiga. Irak selalu menang dalam lima laga dan sudah mengoleksi 15 angka. Kini, tersisa satu slot saja dari Grup F untuk lolos ke babak berikutnya.

Advertisement

Tiket tersisa itu diperebutkan Timnas Indonesia dan Vietnam. Namun, Timnas Indonesia sedang di atas angin untuk bisa lolos ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Tim Garuda kini menduduki posisi runner-up Grup F babak kedua dengan tujuh poin dalam lima laga. Kemudian, di bawah Timnas Indonesia ada Vietnam dengan enam poin. Artinya, Garuda harus mengalahkan Filipina untuk lolos ke babak ketiga.

Sedangkan Filipina sudah pasti tidak lolos ke babak ketiga. Mereka cuma mengoleksi satu poin dari lima pertandingan. Satu-satunya poin itu didapat saat bermain imbang 1-1 melawan Timnas Indonesia pada 21 November 2023.

Bola.com mencoba mengulas tiga pemain Filipina yang harus mendapat penjagaan ketat dalam pertandingan nanti. Simak ulasannya:

2 dari 4 halaman

Patrick Reichelt

Striker Timnas Filipina, Patrick Reichelt, merayakan gol ke gawang Vietnam bersama Philip Younghusband di Stadion Panaad, Bacolod City, pada leg pertama semifinal Piala AFF 2018 (2/12/2018). (Bola.com/Dok. AFF Suzuki Cup)

Berposisi sebagai penyerang, pemain satu ini memiliki kemampuan yang wajib diwaspadai. Patrick Reichelt adalah penyerang Filipina yang membuat Timnas Indonesia gagal memetik kemenangan di pertemuan pertama pada 21 November 2024.

Pada usia 35 tahun, Patrick Reichelt tentu sudah sangat berpengalaman di level internasional. Total, Filipina membukukan tiga gol selama Grup F dan dua di antaranya merupakan kontribusi Reichelt.

3 dari 4 halaman

Kevin Ingreso

Pemain Filipina merayakan gol yang dicetak Kevin Ingreso ke gawang Vietnam dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di My Dinh National Stadium, Hanoi, Kamis (6/6/2024). Sayangnya, Filipina kalah 2-3 dari Vietnam dalam laga ini. (NHAC NGUYEN / AFP)

Gelandang berusia 31 tahun ini sangat berpengalaman di Eropa, terutama Jerman yang merupakan tanah kelahirannya. Namun, mulai 2015, dia memutuskan berkarier di Asia Tenggara, baik Filipina, Thailand, maupun Malaysia.

Kevin Ingreso tentu sudah tidak asing dengan gaya permainan Timnas Indonesia. Dia punya modal penting setelah membobol gawang Vietnam (6/6/2024) meskipun Filipina akhirnya kalah 2-3 di pertandingan tersebut.

4 dari 4 halaman

OJ Porteria

Penyerang Timnas Filipina, OJ Porteria (putih) berduel dengan bek Timnas Indonesia, Jordi Amat dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia (AFP/Jam Sta Rosa)

Sama seperti pemain Filipina lain, OJ Porteria berpengalaman dengan berkarier di sejumlah negara Asia Tenggara. Dia pernah membela klub Filipina, Thailand, dan Malaysia. Kini malah berkarier di Liga 1 bersama Dewa United.

OJ Porteria merupakan winger dengan pergerakan yang tak boleh dipandang sebelah mata. Dia kerap tampil mengejutkan menjadi alternatif dalam melakukan serangan pertahanan lawan.

Berita Terkait