Hasil Lengkap Pertandingan Uji Coba Tadi Malam: Bang Dodo Menyala! Portugal Gasak Irlandia

oleh Aryo Atmaja diperbarui 12 Jun 2024, 05:09 WIB
Ekspresi Cristiano Ronaldo usai menjebol gawang Irlandia pada uji coba di Stadion Municipal de Aveiro, Rabu (12/6/2024) dini hari WIB. (MIGUEL RIOPA / AFP)

Bola.com, Jakarta - Pergelaran Euro 2024 tinggal empat hari lagi dimulai. Beberapa kontestan memanaskan mesin untuk terakhir kalinya menjelang medan pertempuran di Jerman nanti. Sejumlah tim menggelar laga uji coba, Rabu (12/6/2024) dini hari WIB.

Timnas Portugal menang mudah 3-0 saat menjamu Irlandia di Stadion Municipal de Aveiro. Keunggulan Selecao das Quinas sudah unggul cepat pada menit ke-18 melalui gol yang dicetak Joao Felix.

Advertisement

Portugal menggila pada paruh kedua. Bintang mereka Cristiano Ronaldo dua kali menambah keunggulan timnya, pada menit ke-50 dan 60. Skor akhir Portugal menang 3-0 atas tamunya itu.

Sebelumnya, kontestan lain di Euro 2024, Ukraina juga mengemas kemenangan krusial saat melawan Moldova di Stadion Zimbru. Empat gol kemenangan Ukraina dilesakkan Roman Yaremchuk, Viktor Tsyhankov, Artem Dovbyk, dan Heorhiy Sudakov.

2 dari 3 halaman

Euro 2024 di Depan Mata

Kolase - Duel-duel Timnas Jerman, Prancis, Spanyol, Italia, Portugal, Inggris (Bola.com/Adreanus Titus)

Portugal akan bersiang di Grup F bersama Turki, Georgia, dan Republik Ceska. Sementara Ukraina ada di Grup E bersaing dengan Rumania, Slovakia, dan Belgia.

24 tim siap menyambut perhelatan Euro 2024 yang sudah di depan mata. Turnamen empat tahunan antarnegara Eropa edisi 2024 akan dimulai Sabtu (15/6/2024) dini hari WIB.

Tuan rumah Jerman akan menjamu Skotlandia untuk laga pembuka Grup A di Stadion Allianz Arena, Munchen mulai pukul 02.00 WIB. Adapun Italia merupakan juara bertahan Euro setelah memenanginya pada edisi 2020.

3 dari 3 halaman

Hasil Pertandingan

Logo ilustrasi Euro 2024. (Dok. UEFA)

Uji Coba

  • Moldova Vs Ukraina (0-4)
  • Malta Vs Yunani (0-2)
  • Azerbaijan Vs Kazhakstan (3-2)
  • San Marino Vs Siprus (1-4)
  • Belarusia Vs Israel (0-4)
  • Portugal Vs Irlandia (3-0)
  • Irlandia Utara Vs Andorra (2-0)