Bola.com, Jakarta - Kiper Persebaya Surabaya, Andhika Ramadhani, secara resmi melepas masa lajang. Dia menikahi pasangannya, Iswah Rahayu, di Banjarnegara, Kamis (13/6/2024).
Andhika membagikan cerita bahwa dia memiliki perjalanan yang tak mudah sebelum akhirnya mempersunting Iswah yang memang asli Banjarnegara.
Keduanya sudah berkenalan sejak pertengahan 2022 dan akhirnya memutuskan bertunangan pada pertengahan 2023. Setelah dua tahun saling mengenal, mereka akhirnya resmi berstatus sebagai pasangan suami istri.
“Alhamdulillah, semuanya berjalan dengan lancar. Akad nikah sudah dilaksanakan kemarin di sini (Banjarnegara). Tradisinya di sini acaranya selama tiga hari sejak Selasa (11/6/2024). Puncaknya akad nikah hari Kamis,” kata Andhika kepada Bola.com, Jumat (14/6/2024).
Andhika sendiri termasuk pemain yang masih memiliki kontrak dengan Persebaya sampai musim depan. Selain dia, ada pula Muhammad Hidayat, Oktafianus Fernando, Andhika Ramadhani, dan Ernando Ari.
Sejauh ini, Persebaya masih mengumumkan lima pemain yang resmi memperpanjang kontrak. Mereka adalah Kasim Botan, Andre Oktaviansyah, Alfredo Tata, Kadek Raditya, dan Riswan Lauhin.
Sedangkan komposisi pemain asing untuk sementara baru diumumkan dua nama, yakni Bruno Moreira dan Flavio Silva. Dalam pekan ini, komposisi skuad Persebaya masih belum lengkap untuk menggelar latihan perdana.
Sempat Terkendala
Kiper berusia 25 tahun itu mengaku sempat menghadapi sejumlah kendala sebelum mengadakan acara pernikahan. Itu bermula sejak awal tahun ini, saat Persebaya juga sedang berupaya untuk bangkit di Liga 1 2023/2024.
“Dari sisi ekonomi, saya sempat kesulitan. Dalam karier juga sempat ada sedikit ganjalan. Mungkin itu memang cobaan sebelum menikah. Alhamdulillah, saya bisa melewatinya dengan baik dan sekarang berjalan lancar,” ucap Andhika.
“Namanya hidup pasti berpasangan. Sekarang kami menjalaninya bersama, sudah jadi suami istri. Ke depan pasti nanti akan ada suka duka. Semoga kami tetap bisa melewatinya bersama-sama,” imbuhnya.
Punya Dua Kewajiban
Andhika terpaksa izin absen mengikuti agenda Persebaya yang sebenarnya mulai digelar pekan ini. Tim Bajul Ijo sendiri sudah menggelar tes medis dan tes fisik untuk persiapan Liga 1 2024/2025.
Rencananya, kiper asli Surabaya itu dalam waktu dekat akan segera kembali ke Kota Pahlawan. Sebab, ada sejumlah agenda penting klub seperti ulang tahun pada 18 Juni dan laga uji coba pada akhir bulan ini.
“Sekarang saya sudah jadi suami. Tapi, saya juga punya kewajiban sebagai pemain Persebaya. Nanti secepatnya kami ke Surabaya karena bulan ini banyak jadwal klub,” tutur pemain jebolan klub internal Persebaya itu.