Bola.com, Jakarta - Timnas Italia sang juara bertahan, memulai Euro 2024 Jerman dengan catatan bagus.
Meski susah payah, anak asuk Luciano Spalletti sukses mengalahkan Albania dengan skor tipis 2-1 di Signal Iduna Park, Dortmund, Minggu (16/6/2024) dini hari WIB.
Timnas Italia sempat tertinggal lewat gol cepat Nedim Bajrami di awal babak pertama. Gli Azzurri mampu membalikkan skor berkat aksi Alessandro Bastoni dan Nicolo Barella.
Berkat hasil ini, Italia kini menduduki peringkat dua klasemen Grup B dengan poin, di bawah Spanyol yang menghajar Kroasia 3-0. Di sisi lain, Albania harus puas menempati peringkat ketiga dengan poin 0.
Bola.com mengumpulkan deretan fakta menarik dari kemenangan Timnas Italia ini. Yuk scroll ke bawah untuk mengetahuinya. Ada catatan bersejarah yang tercipta!
Deretan Fakta Menarik (1-2)
1. Gol Nedim Bajrami detik ke-23 pada laga ini tercatat sebagai gol tercepat sepanjang sejarah turnamen Piala Eropa. Menariknya, Bajrami, gelandang Albania merupakan pemain Sassuolo atau klub Serie A Liga Italia.
2. Dua gol Timnas Italia pada laga ini dicetak oleh dua pemain Inter Milan yaitu Alessandro Bastoni dan Nicolo Barella. Total ada empat pemain Inter Milan jadi starter laga ini. Selain Bastoni dan Barella ada Davide Frattesi dan Federico Di Marco.
Deretan Fakta Menarik (3-4)
3. Tiga tahun lalu ketika Italia menjadi juara Euro 2020, Bastoni sudah masuk tim tapi bukan berstatus sebagai pemain inti. Kini ia jadi pahlawan Gli Azzurri dan menjelma jadi tembok baru di pertahanan.
4. Statistik menuliskan Timnas Italia membukukan lima shot on target pada laga ini berbanding satu punya Albania.