Foto: Daftar 3 Penggawa Inggris yang Cetak Rekor Mentereng saat Three Lions Taklukkan Serbia di Euro 2024

oleh Hendriyan diperbarui 17 Jun 2024, 20:40 WIB
Kemenangan Timnas Inggris 1-0 atas Serbia pada laga perdana Grup C di pentas Euro 2024, Senin (17/6/2024) dini hari WIB menciptakan beberapa rekor mentereng yang sukses ditorehkan tiga penggawanya. Siapa saja dan rekor apa saja yang sukses ditorehkan? Simak uraiannya berikut ini. (AP Photo/Martin Meissner)
Harry Kane sukses mematahkan rekor penampilan terbanyak pemain Inggris di kompetisi mayor Piala Dunia dan Euro yang sebelumnya dipegang Ashley Cole dan Raheem Sterling dengan 22 penampilan. Saat menghadapi Serbia di Euro 2024, Harry Kane total telah mengoleksi 23 penampilan di kompetisi mayor Eropa, Piala Dunia 2018 dan 2022, serta Euro 2016, 2020 dan 2024. (AP Photo/Andreea Alexandru)
Di sektor penjaga gawang, kiper Timnas Inggris, Jordan Pickford sukses menyamai total penampilan Peter Shilton di kompetisi mayor Piala Dunia dan Euro, yaitu sebanyak 20 penampilan. Peter Shilton melakukannya pada Piala Dunia 1982, 1986 dan 1990, serta Euro 1980 dan 1988. Sementara Jordan Pickford melakukannya pada Piala Dunia 2018 dan 2022, serta Euro 2020 dan 2024. Satu laga lagi di euro 2024 ia tentunya akan melewati rekor Peter Shilton. (AP Photo/Martin Meissner)
Jude Bellingham yang menjadi pencetak gol tunggal kemenangan Inggris atas Serbia menorehkan 3 rekor sekaligus. Pertama, ia menjadi pemain Inggris pertama yang mencetak gol di Piala Dunia dan Euro saat membela klub di luar Inggris. Pada Piala Dunia 2022 ia berstatus pemain Borussia Dortmund, sementara saat mencetak gol di Euro 2024 ia tengah membela Real Madrid. (AP Photo/Frank Augstein)
Rekor kedua yang dicetak Jude Bellingham adalah ia menjadi pemain kedua Inggris setelah Michael Owen yang mampu mencetak gol di Piala Dunia dan Euro saat masih berumur di bawah 21 tahun. (AP Photo/Martin Meissner)
Rekor ketiga yang dicetak Jude Bellingham adalah ia menjadi pemain Eropa termuda, yaitu di bawah 21 tahun, sepanjang sejarah yang mampu berlaga dalam 3 kompetisi mayor berbeda, Euro 2020, Piala Dunia 2022 dan Euro 2024. Ia sukses mematahkan rekor sebelumnya yang dipegang Michael Owen saat tampil di Piala Dunia 1998, Euro 2000 dan Piala Dunia 2002 saat berusia 22 tahun dan 170 hari. (AP Photo/Martin Meissner)

Berita Terkait