Prediksi Spanyol Vs Italia di Euro 2024: Berebut Takhta Grup B

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 20 Jun 2024, 07:00 WIB
Euro 2024 - Spanyol Vs Italia (Bola.com/Rosa Anggraeni)

Bola.com, Gelsenkirchen - Timnas Spanyol membuka perjalanannya di Euro 2024 dengan menjanjikan. Sementara, Timnas Italia kurang meyakinkan. Keduanya akan saling berhadapan untuk memperebutkan takhta Grup B.

Spanyol dan Italia bakal beradu kuat dalam partai kedua Grup B Euro 2024 di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, pada Jumat (21/6/2024) dini hari WIB.

Advertisement

Saat ini, Spanyol masih menempati peringkat pertama klasemen sementara Grup B Euro 2024. Armada Luis de la Fuente itu menorehkan tiga poin dari satu laga berkat membantai Timnas Kroasia 3-0 pada 15 Juni 2024.

Sedangkan Italia menguntit di posisi kedua. Pasukan Luciano Spalletti itu juga merangkum tiga angka dari satu laga setelah menang tipis 2-1 atas Timnas Albania pada hari yang sama.

2 dari 4 halaman

Turunkan Kekuatan Terbaik

Selebrasi gelandang Timnas Spanyol, Gavi (kiri) dkk setelah mencetak gol pertama ke gawang Timnas Siprus pada laga Grup A Kualifikasi Euro 2024 di Granada, Spanyol, Rabu (13/9/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Fermin Rodriguez)

Luis de la Fuente selaku pelatih Spanyol kemungkinan tidak akan mengubah susunan pemainnya untuk menghadapi Italia. Lamine Yamal, bocah berusia 16 tahun, bakal dipercaya untuk membentuk trisula bersama Alvaro Morata dan Nico Williams.

Lini tengah Spanyol yang diisi trio Rodri-Pedri-Fabian Ruiz ketika menghabisi Kroasia, diprediksi bakal dipertahankan Luis de la Fuente untuk meredam penguasaan bola Italia.

Dalam lima pertemuan belakangan, Spanyol mendominasi Italia. Tim berjulukan La Furia Roja itu membukukan tiga kemenangan dan sisanya berakhir imbang. Terakhir, Unai Simon dkk. menang 3-1 pada 16 Juni 2023.

3 dari 4 halaman

Italia Lakukan Perubahan

Pemain Italia, Nicolo Barella, mencetak gol saat melawan Ekuador pada laga uji coba internasional di Red Bull Arena di Harrison, New Jersey, pada Senin (25/3/2024). Gol Timnas Italia dicetak oleh Lorenzo Pellegrini dan Nicolo Barella. (AP Photo/Eduardo Munoz Alvarez)

Sementara itu, beberapa media Negeri Pizza berspekulasi bahwa Luciano Spalletti yang menjadi pelatih Italia bakal melakukan perubahan yang cenderung defensif untuk meladeni perlawanan Spanyol.

Bryan Cristante akan bermain sejak menit awal untuk menggantikan Davide Frattesi berduet bersama Jorginho. Oleh sebab itu, Nicolo Barella bakal didorong lebih ke depan sebagai gelandang serang untuk menemani Federico Chiesa dan Lorenzo Pellegrini.

Duo Alessandro Bastoni dan Riccardo Calafiori bakal menjadi benteng kukuh Italia. Namun, Gianluca Mancini juga disiapkan jika tim berjukan Gli Azzurri itu bermain dengan pakem tiga bek.

4 dari 4 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

  • Timnas Spanyol (4-3-3): Unai Simon; Dani Carvajal, Robin Le Normand, Nacho Fernandez, Marc Cucurella; Pedri, Rodri, Fabian Ruiz; Lamine Yamal, Morata, Nico Williams
  • Pelatih: Luis de la Fuente
  • Timnas Italia (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma; Giovanni Di Lorenzo, Alessandro Bastoni, Riccardo Calafiori, Federico Dimarco; Jorginho, Bryan Cristante; Federico Chiesa, Nicolo Barella, Manuel Pellegrini; Gianluca Scamacca
  • Pelatih: Luciano Spalletti

Berita Terkait