Harry Kane Jebol Gawang Denmark, Cetak Rekor Khusus untuk Timnas Inggris

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 20 Jun 2024, 23:37 WIB
Ekspresi Kapten Timnas Inggris, Harry Kane kala mencetak gol beberapa waktu lalu. (AP Photo/Kirsy Wigglesworth)

Bola.com, Jakarta - Harry Kane membuat catatan spesial malam ini. Hal itu terjadi setelah sang kapten merobek jala gawang Denmark, pada laga ke-2 Grup C Euro 2024, malam ini, di Deutsche Bank Park.

Pada skor sementara, Timnas Inggris berbagi skor 1-1. Gol Inggris lahir setelah Harry Kane sanggup memanfaatkan kemelut di depan gawang Denmark. Pertahanan Tim Dinamit kocar-kacir setelah Kyle Walker menyisir bola dari sisi kiri pertahanan.

Advertisement

Walker mengirim 'cut back' yang sempat menyentuh pemain bertahan Denmark. Sayang, bola pental justru menuju ke arah Harry Kane, yang dengan mudah mengirim si kulit bundar ke gawang via 'cocoran' kaki kiri.

 

2 dari 2 halaman

Modal Istimewa

Striker Timnas Inggris Harry Kane mencetak gol ke gawang Denmark pada laga grup C Euro 2024 yang berlangsung di Deutsche Bank Park, Frankfurt (AP)

Bagi Kane, gol tersebut sangat istimewa. Ia bisa melakukan itu di negara tempatnya berkarier. Seperti diketahui, setelah terbuang dari Tottenham Hotspur, Kane menjadi andalan lini depan Bayern Munchen. Total, pada musim lalu, ia mencetak 44 gol dari 45 pertandingan di seluruh ajang.

Satu gol ke gawang Denmark, yang menjadi gol pembuka, membuat Kane mencatat fakta istimewa. Ia menjadi pemain ke-3 yang sanggup mencetak gol dalam empat turnamen besar bersama Inggris.

Kane telah menyumbang gol bagi negaranya di panggung Piala Dunia 2018 dan 2022, Euro 2020 dan 2024. Ia melakukan itu setelah Michael Owen dan Wayne Rooney.

Berita Terkait