Messi Kembali Bikin Rekor usai Bawa Argentina Bungkam Kanada di Copa America 2024, Warganet: Tuh Kan, Rekor Mengikutinya

oleh Aryo Atmaja diperbarui 21 Jun 2024, 10:45 WIB
Lionel Messi saat melakukan pemanasan menjelang laga Argentina kontra Kanada dalam partai pembuka Copa America 2024, Jumat (21/6/2024) pagi WIB. (AP Photo/Mike Stewart)

Bola.com, Jakarta - Lionel Messi menyihir laga pembukaan Copa America 2024. Ia mempersembahkan kemenangan 2-0 untuk Argentina atas Kanada di Stadion Mercedez Benz Arena, Atlanta, Jumat (21/6/2024) pagi WIB.

Lionel Messi memang tidak mencetak gol di pertandingan ini. Tapi ia sangat berkontribusi untuk gol dari Julian Alvarez dan Lautaro Martinez untuk membawa Albiceleste 2-0.

Advertisement

Rekor kembali ditorehkan Messi setelah bermain penuh melawan Kanada. Lionel Messi bermain sebagai starter dan tampil penuh saat Argentina melibas Kanada tadi pagi. Laga itu menandai caps yang 35 bagi Messi sepanjang sejarah keikutsertaannya di Copa America.

Ia berhasil melewati catatan Sergio Livingstone. Sebelumnya, Messi sudah menyamai kiper Chile Sergio Livingstone untuk pertandingan terbanyak yang dimainkan dalam sejarah Copa America dengan 34 pertandingan.

Copa America 2024 juga akan menjadi turnamen ketujuh yang diikutinya. Adapun rekor lainnya adalah Messi punya assist terbanyak dalam sepanjang sejarah sepanjang sepak bola dengan 373 assist untuk klub dan negara.

Lionel Messi juga punya jumlah assist terbanyak dalam sepanjang sejarah Copa America dengan 18 assist. Beragam reaksi dari warganet bermunculan di media sosial. Yuk lihat apa saja komentar netizen soal rekor Messi berikut ini.

2 dari 7 halaman

Rekor Membuntutinya

3 dari 7 halaman

Mental Pemenang

4 dari 7 halaman

Rajanya Assist Sedunia

5 dari 7 halaman

Sulit Dipercaya

6 dari 7 halaman

Kapan Setop Bikin Rekor?

7 dari 7 halaman

Tetap Rendah Hati

Berita Terkait