Bola.com, Surakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto, mengeluhkan kreativitas pemainnya untuk membongkar pertahanan solid yang digalang Filipina U-16 pada laga Grup A Piala AFF U-16 2024.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Senin (24/6/2024) malam WIB itu, Timnas Indonesia U-16 sukses menggasak Filipina U-16 dengan skor 3-0 lewat gol Evandra Florasta (65') dan Muhammad Mierza (71' dan 90').
“Sekali lagi, ini pertandingan yang tidak mudah bagi Timnas Indonesia U-16 karena kami bisa melihat pemain Filipina membuat pertahanan secara compact defense,” kata Nova dalam sesi konferensi pers pascapertandingan, Senin (24/6/2024).
“Di lini belakang, mereka bermain dengan low block. Dan saya melihat pemain-pemain saya masih kurang kreatif untuk bisa keluar dari situasi ini,” imbuhnya.
Sudah Dipersiapkan
Menurut pelatih berusia 44 tahun itu, gaya bermain defensif ala The Young Azkals sebetulnya sudah diantisipasi. Di sesi latihan, pemain sudah diasah untuk membongkar garis pertahanan rendah lawan.
Sayangnya, para pemainnya masih belum bisa bermain kreatif untuk mengurai kokohnya pertahanan lawan. Nova berharap, Timnas Indonesia U-16 bisa belajar dari pengalaman tersebut.
“Sebenarnya, itu sudah kami kerjakan di sesi latihan, tetapi saya meminta pemain bisa lebih progres lagi. Karena dengan lawan yang membuat compact defense di belakang, pemain masih kurang kreatif untuk keluar dari situasi itu,” ujarnya.
Kerja Keras Diapresiasi
Terlepas dari situasi ini, Nova Arianto tetap mengapresiasi perjuangan anak asuhnya. Kerja keras Muhammad Mierza dan kawan-kawan akhirnya membuahkan kemenangan kedua Timnas U-16 di Grup A.
“Namun, saya tetap bersyukur. Kerja keras pemain saya apresiasi. Mereka sudah bermain dengan luar biasa selama 90 menit. Kami sudah memperkirakan dari awal soal fisik pemain Filipina,” katanya.
“Pada menit ke-70, mereka sudah mulai turun. Kami bersyukur pemain bisa berjuang dengan maksimal, sehingga kami bisa meraih tiga poin pada pertandingan ini,” tambahnya.
Pemuncak Grup A
Dengan kemenangan ini, Timnas Indonesia U-16 sukses mengambil alih puncak klasemen sementara Grup A. Skuad Garuda Muda mendulang enam poin hasil dari dua kemenangan di fase penyisihan.
Anak asuh Nova Arianto unggul produktivitas gol atas Laos yang sama-sama meraup dua kemenangan. Pada laga penentuan, kedua kubu akan bentrok di Stadion Manahan, Solo, pada 27 Juni 2024.