Timnas Indonesia Akan Panggil Para Pemain Terbaik untuk Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, tapi yang Punya Kebanggaan

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 28 Jun 2024, 11:00 WIB
Para pemain starting XI Timnas Indonesia berdoa sebelum dimulainya pada laga terakhir Grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Ketua PSSI, Erick Thohir, memastikan bahwa Timnas Indonesia bakal memanggil para pemain terbaik untuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Namun, Erick Thohir mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia tidak akan memercayai pemain yang nihil mempunyai kebanggaan untuk bermain dengan tim berjulukan Skuad Garuda itu.

Advertisement

Timnas Indonesia masuk Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia bersama Timnas Jepang, Timnas Australia, Timnas Arab Saudi, Timnas Bahrain, dan Timnas China.

"Kami akan memanggil pemain terbaik yang tentunya bangga membela Timnas Indonesia di kancah internasional," ujar Erick Thohir dinukil dari laman PSSI.

2 dari 7 halaman

Bangga Membela Timnas Indonesia

Para pemain Timnas Indonesia (dari kiri) Calvin Verdonk, Rizky Ridho, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye dan Jay Idzes menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum pertandingan melawan Filipina pada laga terakhir Grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Sebelumnya, Erick Thohir pernah menyinggung terkait kebanggaan memperkuat Timnas Indonesia ketika ditanya mengenai peluang Elkan Baggott comeback ke Timnas Indonesia.

Elkan Baggott diparkir dalam dua partai terakhir Timnas Indonesia dalam Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 6 dan 11 Juni 2024.

Penyebabnya diduga karena bek Ipswich Town di Premier League itu tidak memenuhi panggilan sewaktu timnas U-23 melawan Timnas Guinea U-23 dalam babak play-off Olimpiade Paris 2024 pada 9 Mei 2024.

3 dari 7 halaman

H-4 Sebelum FIFA Matchday Gabung

Sementara itu, Erick Thohir meminta para pemain untuk bergabung dengan Timnas Indonesia pada H-4 sebelum periode FIFA Matchday September 2024 dimulai.

FIFA Matchday bakal digelar pada 2-10 September 2024, artinya para pemain Timnas Indonesia sudah harus berkumpul pada 29 Agustus 2024.

Timnas Indonesia akan memulai perjuangannya di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan menantang tuan rumah Arab Saudi pada 5 September 2024.

4 dari 7 halaman

Ungkapan Erick Thohir

"Saya berharap empat hari sebelumnya, para pemain sudah bergabung sehingga pelatih dan pemain mempunyai waktu lebih banyak dalam mempersiapkan tim," ungkap Erick Thohir.

"Jadi, tidak ada alasan lagi. Kami ingin yang terbaik untuk kesempatan emas ini," ucap pria yang juga Menteri BUMN RI tersebut.

5 dari 7 halaman

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

5 September 2024

Arab Saudi Vs Timnas Indonesia

10 September 2024

Timnas Indonesia Vs Australia

10 Oktober 2024

Bahrain Vs Timnas Indonesia

15 Oktober 2024

China Vs Timnas Indonesia

14 November 2024

Timnas Indonesia Vs Jepang

19 November 2024

Timnas Indonesia Vs Arab Saudi

20 Maret 2025

Australia Vs Timnas Indonesia

25 Maret 2025

Timnas Indonesia Vs Bahrain

5 Juni 2025

Timnas Indonesia Vs China

10 Juni 2025

Jepang Vs Timnas Indonesia

6 dari 7 halaman

Pembagian Grup Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Grup A

1. Iran

2. Qatar

3. Uzbekistan

4. Uni Emirat Arab

5. Kirgistan

6. Korea Utara

Grup B

1. Korea Selatan

2. Irak

3. Yordania

4. Oman

5. Palestina

6. Kuwait

Grup C

1. Jepang

2. Australia

3. Arab Saudi

4. Bahrain

5. China

6. Timnas Indonesia

7 dari 7 halaman

Bola.com di Euro 2024

Sahabat Bola.com, yuk merapat! Nikmati sajian eksklusif kami di ajang Euro 2024. Jurnalis Bola.com, Benediktus Gerendo Pradigdo akan hadir langsung di Jerman untuk melaporkan secara langsung keseruan persaingan Pesta Eropa 2024. Jangan sampai ketinggalan, klik tautan ini.

Liputan Langsung Pesta Bola Eropa 2024_ver 2 (Bola.com/Adreanus Titus)

Berita Terkait