Persija Daftarkan 2 Stadion untuk BRI Liga 1: Big Match di GBK, Laga Biasa di JIS

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 29 Jun 2024, 21:54 WIB
Pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Chonburi FC pada laga persahabatan dalam rangka Grand Launching Jakarta International Stadium (JIS), Minggu (24/7/2022). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta akan mendaftarkan dua stadion untuk BRI Liga 1 2024/2025. Keduanya adalah Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara dan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.

Dalam jadwal sementara depan yang didapatkan dari PT Liga Indonesia Baru (LIB), Persija Jakarta akan memulai Liga 1 musim depan dengan meladeni perlawanan Barito Putera pada 10 Agustus 2024.

Advertisement

Persija berencana untuk memakai JIS ketika menghadapi Barito Putera yang akan dimulai pada pukul 19.00 WIB karena SUGBK masih dalam tahap renovasi lapangan.

"Kami akan lebih banyak bermain di Jakarta pada musim depan. Kami bakal bermain di JIS, dan kalau pertandingan-pertandingan besar, barangkali kami bakal bermain di SUGBK," ujar Direktur Utama Persija Jakarta, Ambono Januarianto, di Nirwana Park, Depok, pada Sabtu (29/6/2024).

2 dari 4 halaman

Musim Lalu Jarang Bermain di Jakarta

Selebrasi para pemain Persija Jakarta merayakan gol ke gawang PSIS Semarang yang dicetak Akbar Arjunsyah (tengah) pada laga turnamen mini RCTI Premium Sports di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Kamis (30/5/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)

Pada musim lalu, Persija lebih banyak berkandang di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, dan hanya sesekali bermarkas di SUGBK, bahkan tidak pernah sama sekali di JIS.

Persija juga pernah tiga kali ber-homebase di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada musim lalu setelah Stadion Patriot direnovasi oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR).

"Memang musim lalu karena banyak acara dan pemakaian stadion yang ada di Jakarta, kemudian Stadion Patriot direnvasi, kami mengalami kendala sehingga kami bermain kandang saja harus tandang," ucap Ambono Janurianto.

3 dari 4 halaman

Laga Pertama di JIS, Bukan SUGBK

"Itu yang jadi, tidak membawa dampak, efeknya kurang kepada tim lawan. Beda kalau kami bermain di kandang lalu disaksikan oleh The Jakmania yang menjadi efek yang tinggi untuk lawan," ungkap Ambono Januarianto.

"Efek itu adalah setengah dari hasil pertandingan atau motivasi yang akan membawa dan mendorong prestasi Persija. Sekarang, kami akan bermain di Jakarta terus. Tapi pada partai pertama, mungkin kami tidak bisa bermain di SUGBK."

"Tapi kami sudah mendaftarkan JIS. Mudah-mudahan kami bisa bermain di JIS. Insyaallah. Sebab, rumput SUGBK sedang dibongkar," terang Ambono Januarianto.

4 dari 4 halaman

Piala Presiden

Persija Jakarta mengangkat Ricky Nelson sebagai asisten pelatih Carlos Pena. Pria berusia 43 tahun itu pernah menangani Persipura Jayapura hingga Borneo FC Samarinda.

Ricky Nelson juga memberikan sedikit penjelasan terkait Piala Presiden 2024. "Jadi untuk Piala Presiden 2024, informasi terakhir, tapi kami belum mendapatkan undangan resmi," ungkapnya.

"Tapi, informasinya Piala Presiden 2024 dimulai pada 20 Juli 2024. Untuk lebih lengkapnya, kami masih menunggu undangan resmi dari PT LIB supaya clear," jelas Ricky Nelson.

Berita Terkait