Top Scorer Sementara J League 2024: Bintangnya Cerezo Osaka, Leo Ceara

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 30 Jun 2024, 07:35 WIB
Penyerang Cerezo Osaka asal Brasil, Leo Ceara. (Doc J-League)

Bola.com, Jakarta Bomber Cerezo Osaka, Leo Ceara, menunjukkan taringnya di J-League musim ini. 

Penyerang asal Brasil itu membuktikan ketajamannya setelah musim lalu hanya mencetak 12 gol sepanjang musim.

Advertisement

Hingga pekan ke-20, penyerang 29 tahun asal Brasil ini sudah mencetak 14 gol, dan jadi top skor sementara J-League musim ini.

Leo Ceara tampil luar biasa tajam untuk Cerezo Osaka. Sejak 2021, catatan golnya selalu bertambah. Namun, musim ini ketajamannya luar biasa.

 

Saat ini, ia unggul atas kompatriotnya asal Brasil yang membela Yokohama F. Marinos, Anderson Lopes, yang ada di tempat kedua pencetak gol terbanyak sementara dengan 12 gol.

2 dari 3 halaman

Statistik Leo

Catatan menarik Leo ialah, mencetak gol setiap 118 menit sekali di J1 League musim ini, dari total 61 tembakan.

Statistiknya juga oke:

Gol: 14

Menit Bermain: 1651 menit

Rataan Gol: 1 gol setiap 118 menit

Tembakan: 61 kali

Tepat Sasaran: 29 kali

3 dari 3 halaman

Sebaran Gol

Persebaran golnya juga merata, ia mencetak 8 gol dengan kaki kanan, dua gol dengan kaki kiri, danempat gol dengan sundulan kepala.Uniknya, ia kerap jadi penentu laga dengan 71 persen golnya ia cetak di babak kedua.

Persebaran Gol LEo CearA di J1 League:

Babak 1: 4

Babak 2: 10

Berita Terkait