Bola.com, Dortmund - Timnas Italia dipecundangi Swiss pada 16 besar Euro 2024. Gelandang Gli Azzurri, Bryan Cristante, mengaku jika timnya memang pantas kalah dan harus pulang kampung.
Timnas Italia bentrok dengan Swiss di Olympiastadion Berlin, Sabtu (29/6/2024) malam WIB. Dijagokan memetik kemenangan, Gli Azzurri justru dibuat kerepotan oleh Swiss.
Saat duel berjalan 37 menit, gawang Italia sudah dibobol Swiss. Umpan dari Ruben Vargas mampu dituntaskan Remo Freuler menjadi gol dengan tembakan kaki kiri.
Ruben Vargas gantian menjaringkan bola ke gawang Timnas Italia pada menit ke-46. Bola hasil tendangan kaki kanan Vargas yang memanfaatkan umpan dari Michel Aebischer tak mampu dihentikan kiper Gli Azzurri, Gianluigi Donnarumma.
Sampai pertandingan berakhir, tidak ada gol tambahan yang tercipta. Timnas Italia pun akhirnya menyerah 0-2 dari Swiss.
Juara Bertahan Angkat Koper
Hasil minor tersebut membuat Timnas Italia gagal melenggang ke perempat final Euro 2024, sekaligus mempertahankan trofi juara yang diraih pada 2020. Di sisi lain, Timnas Swiss akan meladeni pemenang antara Inggris atau Slovakia pada delapan besar di Merkur Spiel-Arena, Dusseldorf, 6 Juli mendatang.
Gli Azzurri juga menjadi juara Piala Eropa ketiga yang harus kandas pada 16 besar. Sebelumnya situasi serupa juga dialami Timnas Spanyol dan Timnas Portugal.
Spanyol yang merupakan juara Euro 2012 harus angkat koper pada 16 besar Euro 2016 setelah dipecundangi Italia dua gol tanpa balas. Adapun Portugal yang meraih titel juara pada edisi 2016, keok dari Belgia pada babak yang sama di Euro 2020.
Layak Pulang Kampung
Bryan Cristante mengakui jika Timnas Italia kalah dominan dibandingkan Swiss. Pemain AS Roma itu juga menilai Gli Azzurri memang layak pulang kampung dari Euro 2024.
"Mereka mendominasi kami secara fisik dan organisasi. Masih terlalu dini untuk menarik kesimpulan; kami berhak pulang. Sekarang kami perlu menjernihkan pikiran, dan memulai lagi musim depan dengan sikap dan energi yang berbeda," ucap Cristante.
"Ketika Anda melihat ada begitu banyak perbedaan dalam organisasi dan permainan, energi Anda hilang. Kami pulang ke rumah dan memang sepatutnya demikian," lanjutnya.
Hasil dan Jadwal 16 Besar Euro 2024:
Sabtu, 29 Juni 2024
- 23:00 WIB - Swiss vs Italia (2-0)
Minggu, 30 Juni 2024
- 02:00 WIB - Jerman vs Denmark (2-0)
- 23:00 WIB - Inggris vs Slovakia - RCTI, Vision+
Senin, 1 Juli 2024
- 02:00 WIB - Spanyol vs Georgia - RCTI, Vision+
- 23:00 WIB - Prancis vs Belgia - RCTI, Vision+
Selasa, 2 Juli 2024
- 02:00 WIB - Portugal vs Slovenia - RCTI, Vision+
- 23:00 WIB - Rumania vs Belanda - RCTI, Vision+
Rabu, 3 Juli 2024
- 02:00 WIB - Austria vs Turki - RCTI, Vision+
Sumber: UEFA