Termasuk Nabi Muhammad SAW, Ini 3 Sosok yang Dikagumi Ragnar Oratmangoen

oleh Hery Kurniawan diperbarui 30 Jun 2024, 14:30 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen (kanan) berusaha melewati pemain Filipina, Santiago Rublico pada laga terakhir Grup F putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Selasa (11/6/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Ragnar Oratmangoen belakangan menjadi idola baru di Indonesia. Pemain berusia 26 tahun itu juga menjadi bagian penting dari Timnas Indonesia.

Baru-baru ini akun Instagram Timnas Indonesia mengunggah video menarik mengenai Ragnar Oratmangoen. Eks pemain Fortuna Sittard itu ditanya mengenai tiga sosok yang ia kagumi.

Advertisement

Ragnar pun menjawab dengan semangat. Sosok pertama yang disebutkan pemain keturunan Belanda itu adalah Nabi Muhammad SAW.

"Yang pertama Nabi Muhammad SAW, karena dia adalah sosok terbaik dan saya begitu memujanya," buka Ragnar Oratmangoen dalam video yang diunggah di Instagram Timnas Indonesia.

 

2 dari 5 halaman

Peran Sang Ayah

Ragnar Oratmangoen dalam laga uji coba antara Timnas Indonesia Vs Tanzania di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (2/6/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)

Sosok kedua yang disebutkan Ragnar Oratmangoen adalah ayahnya. Sang ayah berasal dari Maluku.

Menurut Ragnar Oratmangoen, sang ayah memiliki peran penting dalam hidupnya. Banyak pelajaran hidup yang didapatkan Ragnar dari sosok tersebut.

"Yang kedua adalah ayah saya. Karena dia mengajari saya segalanya dalam hidup," jelasnya.

3 dari 5 halaman

Kagum Ronaldinho

5. Ronaldinho - Pemain asal Brasil ini bergabung dengan Barcelona pada 2003-2008. Ronaldinho mampu mengemas 94 gol dari 207 penampilan di Barcelona. (AFP/Diego Tuson)

Ragnar Oratmangoen kemudian menyebutkan satu sosok yang juga berpengaruh dalam kariernya sebagai pesepakbola profesional. Sosok yang dimaksud adalah Ronaldinho.

Ragnar Oratmangoen memang sejak lama mengagumi Ronaldinho. Legenda asal Brasil itu juga menginspirasi Ragnar untuk terus bermain sepak bola.

"Dan yang ketiga yaitu salah satu pesepakbola, Ronaldinho. Bagi saya dia adalah pemain terbaik," tandas Ragnar Oratmangoen. 

4 dari 5 halaman

Unggahan Timnas Indonesia

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Timnas Indonesia (@timnas.indonesia)

5 dari 5 halaman

Berita Terkait