3 Youngster Inggris yang Bisa Kartu AS Menggempur Slovakia di 16 Besar Euro 2024: Dear Southagate, Jangan Salah Taktik Lagi Ya

oleh Choki Sihotang diperbarui 30 Jun 2024, 17:45 WIB
Cole Palmer, gelandang serang berusia 21 tahun milik Chelsea yang baru didatangkan pada awal musim 2023/2024 dari Manchester City ini total telah mencetak 8 gol dan 4 assist dari 17 laga di Premier League 2023/2024. Bersama Timnas Inggris, ia telah mengoleksi 2 caps. Keduanya terjadi pada kualifikasi Euro 2024, termasuk laga debutnya saat menang 2-0 atas Malta pada 17 November 2023. (AP Photo/Alastair Grant)

Bola.com, Jakarta - Timnas Inggris tak mau kecolongan dari Slovakia saat bentrok di babak 16 besar Euro 2024, Minggu (3/6/2024) malam WIB. Tak ada alasan bagi Tiga Singa untuk jadi pecundang di Veltins-Arena.

Timnas Inggris tampil kurang meyakinkan di fase grup. Dalam tiga laga, Harry Kane and kolega hanya mampu memetik sebiji kemenangan dan dua laga lagi berakhir imbang.

Advertisement

Hasil kurang memuaskan tersebut tak hanya menjadikan sang pelatih, Gareth Southgate, digempur kritikan tapi juga meragukan status Inggris sebagai salah satu kandidat juara.

Oleh karena itulah, kemenangan atas Slovakia menjadi momen yang tepat bagi The Three Lions untuk mengembalikan kepercayaan fans setianya di seluruh dunia.

Dengan sederet superstar macam Harry Kane dan Jude Bellingham, finalis Euro 2020 tersebut siap bangkit dari tidur dan kembali ke jati dirinya sebagai tim bermental jawara.

Tak bermaksud memandang remeh Slovakia, Inggris tentunya masih berada di atas untuk memenangkan duel nanti. Gareth Southgate pastinya sudah menyiapkan jurus-jurus jitu, termasuk skenario adu tendangan penalti.

Dari sekian pemain yang akan diturunkan Timnas Inggris, tiga di antaranya pemain muda dan sudah tak sabar untuk unjuk gigi. Siapa saja ketiganya?

 

2 dari 5 halaman

1. Cole Palmer

Phil Fode (kiri) dan Cole Palmer (tengah) dalam sebuah sesi latihan di Timnas Inggris menjelang laga Kualifikasi Euro 2024 kontra Malta dan Makedonia Utara bulan November 2023. (PAUL ELLIS / AFP)

Legenda Arsenal yang juga mantan pemain Timnas Inggris, Ian Wright, ikut jengkel karena Gareth Southgate tak menjadikan Cole Palmer sebagai starter. Penyerang Chelsea yang masih berusia 22 tahun tersebut minim kesempatan dan lebih sering duduk di bangku cadangan.

Padahal, musim lalu, Cole menjadi pemain termuda Inggris tersubur di ajang Premier League 2023/2024 dengan torehan 22 gol atau top scorer kedua terbanyak setelah bomber Manchester City, Erling Halland (27).

Mengingat Inggris kesulitan mendulang gol dalam tiga laga di fase grup, tak ada salahnya jika Gareth Southgate memberikan satu tempat di starting XI bagi Cole Palmer.

 

 

3 dari 5 halaman

2. Jude Bellingham

Rekor ketiga yang dicetak Jude Bellingham adalah ia menjadi pemain Eropa termuda, yaitu di bawah 21 tahun, sepanjang sejarah yang mampu berlaga dalam 3 kompetisi mayor berbeda, Euro 2020, Piala Dunia 2022 dan Euro 2024. Ia sukses mematahkan rekor sebelumnya yang dipegang Michael Owen saat tampil di Piala Dunia 1998, Euro 2000 dan Piala Dunia 2002 saat berusia 22 tahun dan 170 hari. (AP Photo/Martin Meissner)

Tak terbantahkan lagi, penyerang 21 tahun ini masih jauh dari kata memuaskan. Dari tiga laga di fase grup, Bellingham baru bisa menyumbang satu gol. Jelas bukan torehan yang diharapkan, mengingat Bellingham merupakan salah satu pemain muda terbaik di dunia saat ini.

Musim lalu, bersama Real Madrid, ia tampil memesona di musim debutnya. Selain menggondol gelar La Liga, Bellingham juga sosok penting di balik kedigdayaan Los Blancos memenangi Liga Champions 2023/2024.

Bagaimana melawan Slovakia? Bisa dipastikan, Bellingham masih jadi andalan sekaligus tumpuan The Three Lions guna membidik kemenangan besar di Veltins-Arena. Akan sangat menarik jika Bellingham diduetkan dengan Cole Palmer.

 

4 dari 5 halaman

3. Bukayo Saka

Gelandang Timnas Inggris, Bukayo Saka melepaskan tendangan yang berbuah gol ke gawang Makedonia Utara pada laga Grup C Kualifikasi Euro 2024 di Old Trafford, Manchester (19/6/2023). Bukayo Saka hingga kini telah mencetak total 11 gol dari 28 laga bersama Timnas Inggris sejak melakukan debut pada 8 Oktober 2020. Gol terakhirnya dibuat dengan mencetak hattrick saat Inggris menang 7-0 atas Makedonia Utara pada laga Grup C Kualifikasi Euro 2024. Hattrick tersebut menjadi hattrick pertama sepanjang karier baik bersama klub maupun timnas. (AFP/Oli Scarff)

Kalau mau jujur, pemain kesayangan Mikel Arteta di Arsenal ini belum memenuhi ekspektasi yang diinginkan rakyat Inggris di Euro 2024. Performa pilar berusia 22 tahun itu di fase grup sama sekali tak menunjukkan permainan seorang bintang muda yang berkiprah di Premier League.

Meski begitu, Bukayo Saka masih menjadi senjata pemusnah yang akan diturunkan Gareth Southgate kontra Slovakia di babak 16 besar Euro 2024.

Perannya sebagai winger akan bertugas memberi banyak assist kepada Harry Kane dan Cole Palmer, duet mesin gol yang kemungkinan besar bakal dimainkan Gareth Southgate.

5 dari 5 halaman

Berita Terkait