Jude Bellingham Dihantui Sanksi Gara-gara Selebrasi Kontroversial di Euro 2024: Nah Lo! Kalau Terbukti Salah Terancam Absen

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 02 Jul 2024, 13:30 WIB
Pemain Inggris, Jude Bellingham, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Serbia pada laga Grup C Euro 2024 di Veltins Arena hari Senin (17/06/2024). (AP/Martin Meissner)

Bola.com, Jakarta UEFA dikabarkan akan menyelidiki tindakan yang diduga dilakukan bintang Inggris, Jude Bellingham setelaj pertandingan melawan Slovakia pada babak 16 besar Euro 2024 di Veltins-Arena, Minggu (30/6/2024).

The Three Lions tertinggal 0-1 sebelum Bellingham menyamakan kedudukan pada menit ke-95, dengan Harry Kane mencetak gol kemenangan.

Advertisement

“Inspektur Etika dan Disiplin akan melakukan penyelidikan disipliner mengenai potensi pelanggaran aturan dasar perilaku yang baik oleh pemain FA Inggris, Jude Bellingham, yang diduga terjadi dalam lingkup pertandingan ini," ungkap UEFA.

Jude Bellingham tampak memberi isyarat tak senonoh ke arah kerumunan, sebelum mengucapkan “siapa lagi” yang mengacu pada dirinya sendiri.

Bintang Real Madrid tersebut teancam dilarang bermain jika terbukti bersalah mengacu pada aturan disiplin FIFA.

2 dari 4 halaman

Terancam Absen

Pelatih Inggris, Gareth Southgate, memeluk Jude Bellingham, saat melawan Serbia pada laga Grup C Euro 2024 di Veltins Arena hari Senin (17/06/2024). (AP/Andreea Alexandru)

Aturan FIFA menyatakan.

"Siapa pun yang menghina seseorang dengan cara apa pun, terutama dengan menggunakan gerakan atau bahasa yang menyinggung, atau yang melanggar prinsip-prinsip pembayaran yang adil atau yang perilakunya tidak sportif dengan cara lain apa pun  dapat dikenakan sanksi sesuai dengan pasal 10 dst."

Bellingham menulis di media sosial pasca pertandingan.

"Sebuah isyarat lelucon terhadap beberapa teman dekat yang hadir di pertandingan tersebut. Tidak lain adalah rasa hormat terhadap cara tim Slovakia bermain malam ini."

3 dari 4 halaman

Reaksi Jude Bellingham

Jude Bellingham mencetak gol buat Inggris ke gawang Slovakia pada babak 16 besar Piala Eropa 2024 di Galsenkirchen, Minggu (30/6/2024). (Bola.com/Dok. Euro 2024)
4 dari 4 halaman

Reaksi Netizen

Berita Terkait