Stok Sudah Penuh! Persib Tak Akan Cari Kiper Baru Hadapi Liga 1 2024 / 2025

oleh Erwin Snaz diperbarui 03 Jul 2024, 22:00 WIB
Liga 1 - Ilustrasi Logo Persib Bandung BRI Liga 1 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Bandung - Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos memastikan tidak akan menambah kiper untuk mengarungi kompetisi BRI Liga 1 2024/2025 nanti meski salah satu kipernya, Fitrul Dwi Rustapa tidak memperpanjang kontrak bersama Persib.

Fitrul Dwi Rustapa resmi dilepas Persib pada 26 Juni 2024 lalu setelah memilih berlabuh ke Bali United walaupun mendapat tawaran perpanjangan kontrak dari Persib.

Advertisement

“Sejauh ini tidak ada tambahan kiper baru dan saya sudah bicara dengan coach Bojan Hodak karena dia pelatih kepalanya,” jelas Luizinho Passos usai sesi latihan di lapangan SPOrT Jabar, Arcamanik, Bandung, Rabu (3/7/2024).

“Memang semuanya mengalami perubahan, tapi untuk kali ini tidak ada penambahan kiper,” lanjut Luizinho Passos.

2 dari 5 halaman

Puas

Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos (kiri), memberikan instruksi kepada Fitrul Dwi Rustapa di sela-sela pertandingan lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 melawan Persija Jakarta yang berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/9/2023). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Pelatih kiper Persib asal Brasil ini mengaku masih memiliki rasa percaya diri dengan adanya Kevin Ray Mandoza Hansen asal Filipina, kemudian ada Teja Paku Alam serta dua kiper muda Sheva Sanggasi dan Fitrah Maulana untuk mengarungi BRI Liga 1 2024/2025.

“Kevin akan gabung latihan pada 10 Juli, saya memberi waktu tambahan untuk Kevin beristirahat karena setelah bermain di Liga, dia bermain di tim nasional,” tutur Passos.

Karena itu sambung Passos, kiper andalan Persib itu diberi waktu tambahan untuk istirahat agar staminanya pulih dan kondisi fisiknya dalam 100 persen saat kembali menjalani latihan bersama Persib.

“Jadi saya akan tetap bersama Kevin dan Teja. Saya sangat senang Teja karena dia kiper yang sangat bagus, Kevin juga sangat bagus,” ungkap Passos.

3 dari 5 halaman

Potensi Kiper Muda

Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos. (Bola.com/Erwin Snaz)

Selain itu kata Passos, Persib pun masih memiliki dua kiper muda berasal dari Akademi Persib seperti Sheva Anggasi yang terus menunjukkan perkembangan bagus selama di Persib.

“Kemudian ada Fitrah Maulana juga dari Tim Nasional U-20 yang sudah kembali dan bisa membela tim senior. Saya senang dan saya tidak perlu kiper baru untuk datang ke sini,” tutur Passos.

4 dari 5 halaman

Tambah Kuat

Pelatih kiper Persib Bandung, Luizinho Passos. (Bola.com/Erwin Snaz)

Disinggung dua kiper muda terlihat ikut berlatih, yakni Bilal Mohamad Saoqi dan Muhammad Azrial Aksa, pelatih kiper berpenampilan plontos ini menyatakan dua kiper muda dari Akademi Persib itu memang memiliki potensi yang bagus.

“Mereka dua kiper bagus, saya lihat acara coaching clinic yang saya lakukan sebelumnya. Rencana saya bersama asisten pelatih kiper, Made Wirawan memang membawa kiper dari akademi setiap pekannya untuk ditempa,” ucap Passos.

“Saya akan lihat dari teknik, perkembangannya hingga karakternya karena itu penting bagi seorang kiper. Jadi ini akan bagus bagi mereka untuk ikut berlatih dan juga banyak membantu kami,” tambah Passos sambil mengakhiri.

5 dari 5 halaman

Berita Terkait