Laporan Langsung dari Jerman : Sensasi Melihat Peselancar Menaklukkan Arus Sungai Eisbach di Munchen, Wow Banget!

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 04 Jul 2024, 13:00 WIB
Bola.com secara langsung melihat aksi peselancar di Sungai Eisbach yang terletak di Munchen, Jerman, di sela-sela meliput Euro 2024. (Bola.com/Benediktus Gerendo Pradigdo)

Bola.com, Munchen - Menikmati Kota Munchen saat tidak ada pertandingan Euro 2024 yang berlangsung pada Rabu (3/7/2024) menjadi pilihan bagi Bola.com. Dalam perjalanan mengitari ibu kota Provinsi Bavaria itu, sebuah olahraga unik tersaji di tengah kota.

Tepatnya di Sungai Eisbach, yang terletak di tepi selatan taman dekat museum Haus der Kunst di Munchen, beberapa peselancar melakukan aksinya melawan arus air yang kencang.

Advertisement

Ya, dikenal dengan istilah Eisbachwelle, ini adalah olahraga air yang biasa dilakukan di laut tetapi dipindah ke sungai.

Menariknya, dari segala informasi yang didapatkan oleh Bola.com, nyaris setiap hari dalam setahun, selalu ada peselancar yang datang dengan peralatan mereka untuk beraksi di sungai ini.

Beberapa peselancar tampak berdiri di sisi kiri dan kanan Sungai Eisbach. Kemudian satu per satu gantian menantang ombak, setelah peselancar sebelumnya terjatuh atau menjatuhkan diri dan terseret arus hingga beberapa meter saja.

Mereka kemudian naik lagi ke sisi kanan atau kiri sungai dan menanti giliran lagi untuk bisa merasakan nikmatnya berselancar di sungai tersebut.

Menariknya, Sungai Eisbach di Munchen ini sudah mendunia sebagai titik populer dari peselancar dari seluruh dunia. Bahkan tidak sedikit penonton yang selalu menikmati aksi mereka yang ternyata sudah berlangsung selama 40 tahun terakhir.

 
2 dari 4 halaman

Olahraga Segala Cuaca

Bola.com secara langsung melihat aksi peselancar di Sungai Eisbach yang terletak di Munchen, Jerman, di sela-sela meliput Euro 2024. (Bola.com/Benediktus Gerendo Pradigdo)

Tampaknya keseruan para peselancar ini beraksi di Sungai Eisbach tidak tergantung kepada cuaca. Hal itu dibuktikan sendiri oleh Bola.com yang datang ketika langit Munchen mendung dan beberapa kali hujan turun.

Namun, mereka yang sudah beraksi di sungai tersebut tampak tetap menikmati permainan yang mereka lakukan. Yah, namanya juga olahraga air, mana mungkin juga takut sama hujan.

Mungkin mereka pun tidak takut pilek ketika beraksi di bawah hujan yang turun di Sungai Eisbach.

Bahkan yang menarik, semakin sore semakin banyak peselancar yang datang membawa peralatannya, baik selancar maupun baju yang biasa mereka kenakan ketika melakukannya di laut.

Sementara di sekitar tidak ada tanda bahwa untuk mengikuti kegiatan tersebut harus membayar atau meminta izin. Mereka semua datang hanya memarkirkan sepeda yang mereka gunakan dan kemudian melakukan pemanasan sebelum beraksi.

 
3 dari 4 halaman

Enggak Boleh Berenang, Apalagi Mandi

Bola.com secara langsung melihat aksi peselancar di Sungai Eisbach yang terletak di Munchen, Jerman, di sela-sela meliput Euro 2024. (Bola.com/Benediktus Gerendo Pradigdo)

Namun, meski tak ada petugas yang berjaga, di kedua tepi sungai disiapkan ban penyelamat untuk keadaan darurat. Selain itu, ada pula peringatan untuk mereka yang beraktivitas di sungai tersebut.

Peringatan itu berupa dilarang berenang, menyelam, apalagi mandi. Bayangkan saja jika lagi berenang, menyelam, atau mandi, mereka malah terseret arus sungai.

Mungkin juga kepala mereka bisa terantuk selancar yang digunakan oleh mereka yang sedang beraktivitas.

Jadi, jika Anda tengah berada di Munchen, jangan lupa untuk menyaksikan aksi mereka di Sungai Eisbach sembari menikmati jalan kaki di area gedung-gedung dengan arsitektur kuno.

4 dari 4 halaman