Sederet Catatan Setelah Timnas Indonesia U-16 Tampil di Piala AFF U-16 2024

oleh Ana Dewi diperbarui 06 Jul 2024, 08:30 WIB
Timnas Indonesia U-16 - Muhammad Mierza Firjatullah, Evandra Florasta, I Putu Panji Apriawan (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-16 telah menuntaskan kiprah mereka di Piala AFF U-16 2024. Pada ajang itu, tim berjulukan Garuda Muda itu finis di posisi ketiga.

Pada laga perebutan peringkat ketiga, Timnas Indonesia U-16 mengalahkan Vietnam U-16 lima gol tanpa balas di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Rabu (3/7/2024) sore WIB.

Advertisement

Gol kemenangan Garuda Muda dicetak masing-masing via brace Zahaby Gholy (45', 78') dan Daniel Alfrido (75', 82'). Satu gol lainnya dilesakkan Dafa Zaidan (45+3').

Setelah ini, Timnas Indonesia U-16 akan kembali bersiap untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 yang digelar pada 19-27 Oktober 2024. Garuda Muda tergabung di Grup G bersama Australia, Kuwait, dan Kepulauan Mariana Utara.

 

2 dari 4 halaman

Ada Sejumlah Catatan

Pemain Timnas Indonesia U-16, Muhamad Zahaby Gholy, melepaskan tendangan penalti ke gawang Laos dalam laga terakhir Grup A Piala AFF U-16 2024 di Stadion Manahan Solo, Kamis, (27/6/2024). Kemenangan ini memastikan Indonesia lolos ke babak semifinal Piala AFF U-16 2024. (Bola.com/Radifa Arsa)

Perjalanan Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2024 terbilang cukup menjanjikan. Sepanjang turnamen mereka hanya menelan sekali kekalahan dan mengepak empat kemenangan dari lima laga. Garuda Muda juga mengukir 20 gol plus kebobolan enam kali.

Meskipun demikian, masih ada sejumlah catatan yang menjadi pekerjaan rumah bagi tim pelatih untuk segera diperbaiki jelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Hal ini disampaikan pelatih sekaligus pengamat sepak bola nasional, Erwan Hendarwanto.

"Memperbaiki kesalahan elementer pemain seperti blunder yang masih sering terjadi di lini belakang yang mengakibatkan kebobolan, terutama saat melawan tim yang secara kualitas setara ataupun diatas seperti saat melawan Australia," ujar Erwan saat dihubungi Bola.com, Jumat (5/7/2024).

"Karena di Kualifikasi Piala Asia U-17 nanti level lawan pasti berbeda dengan Piala AFF U-16, harapannya pemain bisa tampil lebih tenang dan meminimalkan kesalahan-kesalahan individu di pertahanan sendiri," sambungnya.

 

3 dari 4 halaman

Kontrol Emosi

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto, memberikan arahan kepada anak asuhnya saat melawan Laos dalam laga terakhir Grup A Piala AFF U-16 2024 di Stadion Manahan Solo, Kamis, (27/6/2024). (Bola.com/Radifa Arsa)

Selanjutnya, menurut Erwan Hendarwanto ada satu hal lagi yang tidak kalah penting untuk dibenahi. Apa itu?

"Menurut saya yang kedua itu memperbaiki sisi emosional pemain terutama dalam menghadapi tekanan lawan," kata asisten pelatih PSIM Yogyakarta tersebut.

"Hal ini supaya pemain tidak mudah melakukan pelanggaran-pelanggaran yang tidak perlu atau justru mendapatkan kartu yang berujung merugikan tim sendiri," lanjut Erwan.

 

4 dari 4 halaman

Tambah Amunisi

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto jelang dimulainya laga perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024 menghadapi Timnas Vietnam U-16 di Stadion Manahan, Solo, Rabu (3/7/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)

Menghadapi Piala Asia U-17 2025, Garuda Muda dinilai masih perlu menambah amunisi anyar. Tujuannya untuk menggantikan sederet nama yang tidak begitu menonjol di Piala AFF U-16 2024.

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto sebelumnya memastikan akan memanggil pemain-pemain baru jelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Sebab, tidak semua penggawa yang berlaga di Piala AFF U-16 2024 dipertahankan.

"Menambah amunisi pemain terutama menggantikan pemain-pemain yang tampil kurang maksimal atau yang menit bermainnya kurang dengan pemain-pemain lain supaya kedalaman tim jauh lebih baik dan lebih banyak pilihannya," ucap Erwan Hendarwanto.

Berita Terkait