Edisi Lawas, Foto Lionel Messi Sedang Memandikan Lamine Yamal saat Masih Bayi Viral

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 05 Jul 2024, 21:30 WIB
Penyerang Barcelona Lionel Messi berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Basel pada pertandingan Liga Champions di di stadion Camp Nou pada tanggal 4 November 2008. Lionel Messi berkarir bersama Barcelona selama 20 tahun. (AFP/Lluis Gene)

Bola.com, Jakarta Foto lawas legenda Barcelona, Lionel Messi yang sedang memandikan bayi Lamine Yamal di akhir tahun 2000-an menjadi viral.

Foto tersebut dibagikan oleh ayah Yamal. Messi dan Lamine bersama di markas Barca bukanlah suatu kejutan. Sama seperti Messi, Yamal dibesarkan oleh La Masia sejak berusia tujuh tahun.

Advertisement

Bukan hal yang aneh bagi para talenta akademi untuk berpapasan dengan bintang-bintang tim utama dan berfoto bersama di klub mana pun.

Namun apa yang membuat bukti foto terbaru dari duo yang sering dibandingkan ini begitu istimewa adalah bahwa Lamine sepertinya baru saja keluar dari kandungan pada saat itu.

Dalam foto tersebut, Lionel Messi masih muda, berambut panjang dan tersenyum, yang saat itu berusia 20 tahun, menyayangi bayi Lamine di bak mandi penuh gelembung saat ibunya memandikannya.

“Awal dari dua legenda,” tulis ayah Lamine, Mounir Nasroui dalam captionnya.

2 dari 4 halaman

Foto Messi dan Yamal

3 dari 4 halaman

Messi Terbaik, tapi Suka Nonton Neymar

Lamine Yamal (kiri) yang baru bergabung bersama Barcelona pada awal musim 2023/2024 menjadi pemain termuda sepanjang sejarah yang mampu mencetak gol di ajang Piala Super Spanyol. Saat mencetak satu gol dan membawa Barcelona menang 2-0 atas Osasuna pada laga semifinal Piala Super Spanyol 2023/2024 (11/1/2024) usianya baru menginjak 16 tahun, 5 bulan dan 29 hari. (AFP/Fayez Nureldine)

Pada usia 17, Lamine Yamal memberi alasan kepada Barcelona dan tim nasional Spanyol untuk percaya. Meski usianya masih muda, prospek cerah Yamal sudah mulai disandingkan dengan talenta lain yang bermunculan dari akademi Barca, termasuk Lionel Messi.

Meski pemain muda tersebut merasa tersanjung dengan perbincangan tersebut, ia juga menegaskan bahwa idola terbesarnya adalah Neymar, yang bersinar bersama Barcelona antara tahun 2013 hingga 2017.

“Ini adalah perbandingan yang dibuat sendiri oleh orang-orang, tapi tidak ada yang bisa menandingi Messi. Saya mencoba memainkan permainan saya tanpa tekanan. Saya selalu mengatakan bahwa yang terbaik dalam sejarah adalah Leo Messi, tapi yang saya suka tonton adalah Neymar,” kata Yamal kepada acara TV Spanyol El Chiringuito.

4 dari 4 halaman

Tetap Neymar

Beberapa bulan lalu, dia berkomentar serupa dalam sebuah wawancara dengan Mundo Deportivo.

“Dia menyuruh saya menonton pertandingan Barcelona. Saya bersenang-senang, itu adalah tontonan, sangat menyenangkan melihatnya bermain," katanya.

Di Piala Eropa tahun ini, Yamal kembali menunjukkan kekagumannya terhadap pemain Brasil itu dengan merayakan gol dengan tarian khas Neymar.

Berita Terkait