Laporan Langsung dari Jerman : Romantic Road yang Bikin Meleleh Hati, Cocok Nih untuk Merealisasikan Kita Bikin Romantis

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 09 Jul 2024, 20:21 WIB
Saya, ketika menikmati suasana di sekitar English Garden. Di sini, saya mendapatkan cerita tentang Romantic Street, zona wisata terkenal di Jerman.

Jalan sambil bergandeng tangan

Lalu berdansa sambil pelukan rasa

Advertisement

Angin berbunyi, nada seperti lagu cinta

Kutulis tentangmu

Kita bikin romantis, bikin paling romantis

Sambil bermain mata, turun ke hati, hatinya jatuh

Kita bikin romantis yang paling romantis

Sambil gandengan tangan, hati pelukan di angan syahdu

===

Bagi publik Indonesia, rangkaian lirik di atas sudah tak asing lagi. Judul lagu 'Kita Bikin Romantis' dari MALIQ & D'Essentials menjadi bagian tak terpisahkan dari beragam iringan kisah cinta dan unggahan di media sosial warga +62.

Nah, rasanya arti mendalam dari serantai lirik 'Kita Bikin Romantis' tersebut sangat cocok bagi kalian yang pergi ke Jerman, lalu memutuskan berkendara mobil. Seperti sudah saya 'spil' sedikit di tulisan sebelumnya, sangat cocok menikmati wilayah Jerman dengan mengendarai mobil.

 

2 dari 5 halaman

Asyik Bepetualang

Kawasan yang ada di sekitar Romantic Road, Jerman. Zona Jalan Romantis membentang 350 kilometer, dengan pemandangan berupa alam sampai bangunan eksotis.

Tentu saja, lebih asyik berpetualang di tetangga Belanda ini bersama teman-teman, keluarga dan atau orang-orang tersayang. Ketika saya berada di English Garden, sebuah tempat di zona pusat kota Munich, Jerman, banyak orang bercerita tentang nikmatnya berkeliling Jerman dengan mobil.

Semua itu memantik rasa penasaran saya, meskipun untuk merealisasikan itu butuh 'effort' luar biasa, dan sepertinya belum pada momen sekarang. Namun, setidaknya saya mendapat gambaran betapa menyenangkan berkelana ke negeri yang dulu dipimpin Adolf Hitler tersebut.

Seorang pengunjung English Garden bercerita, ada satu daerah yang wajib dikunjungi, dan seolah berstempel 'belum ke Jerman jika belum lewat jalan itu', yakni Romantische Straße alias Romantic Road.

 

3 dari 5 halaman

Banyak Cerita

Bagi saya yang kali pertama ke Jerman, tentu saja tidak banyak informasi tentang Jalan Romantis tersebut. Namun, kenalan baru saya, meyakinkan kalau harus ke sana sebelum pergi dari Jerman. Wah, menarik sih, tapi apakah punya waktu, hahaha...saya hanya tertawa dalam hati.

Beruntung, saya mendapatkan beberapa cerita tentang Jalan Romantis tersebut. Satu yang pasti, dari literatur yang saya dapatkan, Romantic Road menjadi bagian penting dari keberadaan banyak arsitektur kelas atas.

Data yang tertera di situs pariwisata Jerman, kekayaan arsitektur menjadi bagian penting dari wisata negara tersebut. Fakta menunjukkan, ada lebih dari 25 ribu kastil, plus ribuan bangunan kuno yang eksotis.

 

4 dari 5 halaman

Struktur Oke

Nah, di antara struktur bangunan yang keren ada di area Romantic Road atawa Romantische Straße). Jalan ini terkenal sangat indah karena melalui kota dan desa abad pertengahan, membentang dari Würzburg hingga Füssen.

Publik atau pengendara yang melintas bisa menikmati perjalanan darat tersebut, karena melewati kebun anggur, pedesaan , dan kastil. Seluruh rangkaian tersebut memberikan pengalaman khas Jerman, yang sudah pasti tak akan terlupakan. Hmmm...bisa enggak ya saya, pertanyaan yang jawabannya sangat sulit.

The Romantic Road memiliki bentang 350 kilometer. Cerita yang saya dapat, jalan ini bermula pada periode 1950-an, yang memang diperuntukkan bagi promosi pariwisata. Berlatar nilai sejarah dan keindahannya, UNESCO menetapkan Romantic sebagai Situs Warisan Dunia.

Nah, bagi kalian yang ingin menikmati Jerman secara lengkap, Romantic Road bisa menjadi tujuan antara. Karena, setelah itu bisa berkeliling ke Munich/Muenchen, Stuttgart, Berling dan Heidelberg. Nama terakhir terletak di Sungai Neckar, dengan Kastil Heidelberg yang ikonik.

Jadi, sebelum menikmati laga-laga akhir Euro 2024, Romantic Road dan beberapa wilayah di atas bisa menjadi tujuan sementara. Ah...seandainya. (Tri Wahyu Utama)

5 dari 5 halaman

Berita Terkait