Justin Hubner Menghilang dari DSP Cerezo Osaka, Fix Balik ke Wolves?

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 10 Jul 2024, 18:00 WIB
Dua laga lainnya, Justin Hubner tampil saat Cerezo Osaka bermain di J.League Cup. Pertama, Hubner mendapat kartu kuning saat bermain penuh lawan Iwate Grulla Morioka (17/4/2024) dengan hasil kemenangan 1-0. Lalu, saat kembali menang 1-0 atas FC Ryukyu (22/5/2024) Hubner kembali jadi starter, namun hanya bermain 17 menit setelah mendapat kartu merah langsung dari wasit. (J.LEAGUE)

Bola.com, Jakarta Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner menghilang dari daftar susunan pemain Cerezo Osaka melawan Ventforet Kofu di JIT Recycle Ink Stadium, Rabu (10/7/2024) sore WIB.

Laga ini merupakan ronde ketiga Emperor's Cup 2024. 

Advertisement

Sebelumnya, Hubner mengisyaratkan akan Cerezo Osaka, pada Juli 2024. Dalam sesi tanya jawab di Instagram eksklusifnya, Justin Hubner menungkapkan bakal kembali ke Wolverhampton Wanderers atau pindah ke klub lain.

"Kapan kamu meninggalkan Jepang?" tanya netizen. "Pada bulan ini," balas Justin Hubner lewat akun @justinhubner5.

"Ke mana kamu akan pergi setelah meninggalkan Jepang?" tulis warganet makin penasaran. "Kembali ke Wolverhampton Wanderers atau ke klub lain," timpal Justin Hubner.

2 dari 2 halaman

Catatan Bermain

Dari lima laga tersebut, Justin Hubner total tampil dalam 187 menit dengan meraih empat kemenangan dan satu kekalahan, serta timnya kebobolan empat kali, semuanya saat lawan Vissel Kobe. (J.LEAGUE)

Justin Hubner baru bergabung dengan Cerezo Osaka pada pertengahan Maret 2024. Pemuda kelahiran Den Bosch, Belanda, ini dipinjam dari Wolverhampton Wanderers.

Cerezo Osaka mengontrak Justin Hubner hingga akhir tahun ini. Namun, baru empat bulan berjalan, kebersamaannya dengan klub kasta teratas Liga Jepang itu tidak berlangsung maksimal.

Justin Hubner belum banyak bermain untuk Cerezo Osaka. Palang pintu naturalisasi Timnas Indonesia ini baru mendapatkan kesempatan delapan kali bermain.

Selain kalah bersaing, Justin Hubner juga melewatkan banyak pertandingan Cerezo Osaka karena dipanggil timnas U-23 untuk Piala Asia U-23 2024 dan Play-off Olimpiade Paris 2024.

Berita Terkait