Venezia Sambut Serie A 2024 / 2025: Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Siap Jalani Serangkaian Laga Uji Coba

oleh Hery Kurniawan diperbarui 11 Jul 2024, 12:15 WIB
Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes menjalani latihan pramusim jelang Serie A 2024/2025 bersama Venezia (Dok. Venezia).

Bola.com, Venezia - Venezia menatap musim 2024/2025 dengan semangat tinggi. Sejak pekan lalu, Jay Idzes dan kawan-kawan sudah memulai sesi pemusatan latihan.

Sesi latihan itu sudah dipimpin oleh pelatih baru Venezia, Eusebio Di Francesco. Eks pelatih AS Roma itu memang baru ditunjuk sebagai pelatih anyar I Lagunari.

Advertisement

Dalam waktu dekat, Venezia bahkan akan menghadapi serangkaian laga uji coba. Hal itu dirasa penting untuk menyambut musim baru Serie A.

Dilansir dari situs resmi klub, Venezia sudah merilis beberapa laga uji coba yang dihadapi sebelum berlaga di Serie A 2024/2025. Paling tidak ada lima klub yang akan mereka hadapi dalam waktu dekat.

Lima klub itu adalah USD Postal Calcio, Real Vicenza, Genoa,  Vis Pesaro dan Nk Istra. Jay Idzes sangat mungkin diberi kesempatan bermain pada lima laga itu.

2 dari 4 halaman

Masih Terikat Kontrak

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes (kiri) menjalani sesi latihan bersama Venezia, Minggu (7/7/2024) menyambut Serie A 2024/2025. (Instagram/veneziafc)

Jay Idzes memperkuat Venezia sejak musim panas 2023. Pemain berusia 24 tahun itu langsung membawa I Lagunari mendapatkan tiket promosi ke Serie A 2024/2025.

Jay Idzes masih terikat kontrak dengan Venezia. Eks pemain Go Ahead Eagles itu masih terikat kontrak hingga musim panas 2027.

Bek Timnas Indonesia itu akan mencetak sejarah. Ia akan menjadi pemain pertama Tim Garuda yang akan berlaga di Serie A.

3 dari 4 halaman

4 Pemain Baru

Jay Idzes (tengah) saat memperkuat Venezia di Serie B 2023/2024. (Instagram/jayidzes)

Venezia sejauh ini sudah mendatangkan pemain baru. Namun, mereka bukanlah nama-nama besar.

Giorgio Altare digaet dari Cagliari. Kemudian Issa Doumbia didatangkan dari UC Albinoleffe. Lalu ada Noah Baudouin dan Simone Ascione. 

 

4 dari 4 halaman

Berita Terkait