Bursa Transfer Liga 1: Muhamad Ridwan, Amunisi Senior di Bawah Mistar Malut United

oleh Gatot Sumitro diperbarui 11 Jul 2024, 18:30 WIB
Malut United - Ilustrasi Logo Malut United (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta Persiapan Malut United dalam menatap BRI Liga 1 musim 2024-2025 terus berlanjut.

Di tengah agenda pemusatan latihan di Jakarta, manajemen klub berjulukan Laskar Kie Raha terus berupaya membangun tim mumpuni agar mampu bersaing di BRI Liga 1 2024/2025.

Advertisement

Terkini, Malut United mengumumkan perekrutan penjaga gawang senior Muhamad Ridwan. Kiper berusia 33 tahun itu direkrut Malut United dengan kontrak berdurasi satu tahun.

Kehadiran pria kelahiran 26 Maret 1991 ini menambah daftar penjaga gawang Laskar Kie Raha yang sebelumnya telah diisi oleh Aldhila Ray Redondo, Muhammad Fahri, dan Rifky Tofani.

"Keseriusan dan ambisi Malut United meyakinkan saya untuk melanjutkan karier di klub ini. Semoga saya bisa berkontribusi sesuai dengan kebutuhan tim," kata Ridwan.

 

2 dari 3 halaman

Klub ke-10

Malut United mengumumkan perekrutan penjaga gawang senior Muhamad Ridwan. (Dok Malut United)

Malut United merupakan klub ke-10 yang pernah dibela Ridwan selama karirnya sebagai pemain profesional.

Beberapa klub yang pernah ia bela sebelumnya adalah Persita (2010-2011), Persib (2016-2017), Semen Padang (2017-2018), Persela (2018-2019), Madura United (2019-2022), dan PSS (2022-2024).

"Pemilihan pemain sepenuhnya kami serahkan kepada tim pelatih. Baik itu pemain muda maupun yang sudah senior. Kami yakin, kehadiran Ridwan akan berdampak baik bagi kepentingan tim sesuai kebutuhan tim pelatih," ujar COO Malut United, Willem D. Nanlohy.Pelatih kepala Malut United, Imran Nahumarury.

3 dari 3 halaman

Kebutuhan Tim

Imran menambahkan perekrutan Ridwan sudah dilakukan sesuai dengan kebutuhan untuk memperdalam skuad Laskar Kie Raha.

"Kesesuaian antara perekrutan pemain dan kebutuhan tim menjadi faktor yang sangat penting dalam mengarungi kompetisi," ucap coach Imran.

Berita Terkait