Bola.com, Surabaya - Awalan yang manis didapatkan Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024. Garuda Nusantara meraih kemenangan besar dalam laga perdana mereka di Grup A ajang itu.
Timnas Indonesia U-19 menghadapi Timnas Filipina U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur pada Rabu (17/7/2024) malam WIB. Tim asuhan Indra Sjafri menang 6-0 pada laga itu.
Iqbal Gwijangge dan Arlyansyah Abdulmanan tampil hebat. Dua pemain itu masing-masing mampu menciptakan brace.
Sementara itu Kadek Arel Priyatna dan Jens Raven mendapatkan kesempatan mencetak satu gol. Kemenangan ini membuat Timnas Indonesia U-19 untuk sementara memimpin klasemen Grup A Piala AFF U-19 2024.
Dalam kesempatan kali ini, Bola.com ingin sedikit mengulas taktik yang diterapkan pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri. Ada yang berbeda dari taktik Coach Indra?
Pakai 3 Bek
Selama ini Indra Sjafri identik dengan formasi empat bek. Entah itu formasi 4-3-3 atau 4-2-3-1.
Namun, Indra Sjafri menurunkan skema cukup menarik pada laga ini. Pelatih asal Sumatera Barat itu menggunakan skema permainan 3-4-3.
Skema itu juga diterapkan oleh Shin Tae-yong dan Nova Arianto di Timnas Indonesia kelompok umur yang lain. Apa yang dilakukan Indra Sjafri pada laga ini pun bisa dikatakan berbuah manis.
Tetap Sayap
Selain itu, Indra Sjafri juga sejak lama mengandalkan permainan sayap. Hal itu sudah dilakukan sejak menukangi Timnas Indonesia U-19 era Maldini Pali.
Dengan skema 3-4-3, skema penyerangan dari sayap yang dilakukan Timnas Indonesia U-19 bisa sangat berbahaya. Sebab, Garuda Nusantara memiliki dua wing back yang sangat agresif.
Dony Tri Pamungkas dan Mufli Hidayat mampu berperan dengan baik sebagai wing back di sisi kiri dan kanan permainan. Keduanya bahkan berperan penting dengan memberikan assist.
Susunan Pemain Timnas Indonesia U-19 vs Filipina
Timnas Indonesia U-19 (3-4-3): Ikram Algiffari (Kiper), Alfharezzi Buffon, Kadek Arel Priyatna, Iqbal Gwijangge (Belakang), Dony Tri Pamungkas, Mufli Hidayat, Toni Firmansyah, Figo Dennis (Tengah), Riski Afrisal, Arkhan Kaka, Arlyansyah Abdulmanan (Depan).
Pelatih: Indra Sjafri
Timnas Filipina U-19 (5-3-2): Castro Alonso (Kiper), Merino Leonor, Villanueva Ezekiel, Lizares Manzano, Sebastian Agius, Craig Solomon (Belakang), Ogur Dingil, Diaz Tubada, Moya Roxas (Tengah), Saut Medez, Banato Abang (Depan).
Pelatih: Josep Maria Ferre Ybarz
Baca Juga
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut