5 Tim Ini Kejar Tanda Tangan Adrien Rabiot usai Ogah Perpanjang Kontrak Bareng Juventus: Gratis Coy!

oleh Hendry Wibowo diperbarui 18 Jul 2024, 14:45 WIB
Matteo Lovato dari Salernitana, kiri, dan Adrien Rabiot dari Juventus berebut bola saat pertandingan sepak bola Piala Italia antara Juventus dan Salernitana di Stadion Juventus di Turin, Italia, Kamis, 4 Januari 2024. (Marco Alpozzi/dpa via AP)

Bola.com, Jakarta - Pemain asal Prancis, Adrien Rabiot dilaporkan telah menolak tawaran kontrak terakhir dari klubnya Juventus.

Sehingga kini Adrien Rabiot bebas untuk berdiskusi dengan klub yang meminatinya. Setidaknya lima klub meminatinya saat ini.

Advertisement

Lima tim yang dimaksud Liverpool, Manchester United (MU), Newcastle United, Milan, dan Napoli.

Rabiot membiarkan kontraknya habis pada musim panas 2024, lalu hanya menandatangani kontrak baru berdurasi satu tahun.

Juventus berharap melakukannya lagi pada 2024. Namun, kali ini mereka hanya siap menawarkan gaji 7 juta euro per musim ditambah 1 juta sebagai tambahan untuk perpanjang kontrak Rabiot.

 

2 dari 3 halaman

Cari Gaji 9 Juta Euro

Setelah berakhirnya Euro 2024, Adrien Rabiot mengambil waktu untuk mempertimbangkan tawaran perpanjangan kontrak Juventus dan diberitakan sekarang ia telah menolaknya.

Pemain berusia 29 tahun itu sekarang siap untuk memulai negosiasi dengan beberapa klub lain yang telah menunjukkan ketertarikan terhadapnya.

Lima tim yang dimaksud adalah Liverpool, Manchester United, Newcastle United, Milan dan Napoli asuhan Antonio Conte.

Diyakini dia mencari tim yang berani mengeluarkan gaji 9 juta euro per musim buatnya. Angka itu sulit didapat di Serie A, tapi mungkin lebih mudah di Premier League.

3 dari 3 halaman

Prestasi Rabiot

Ekspresi gelandang Juventus, Adrien Rabiot usai mencetak gol ke gawang Inter Milan, Senin (7/11/2022) dini hari WIB. (Marco Alpozzi/LaPresse via AP)

Adrien Rabiot, produk akademi Paris Saint-Germain, bergabung dengan Juventus sebagai pemain gratisan pada musim panas 2019.

Jika akhirnya meninggalkan Juventus, ia pergi setelah 212 pertandingan kompetitif, mencetak 22 gol dan memberikan 15 assist.

Ia memenangkan satu Scudetto, satu Supercoppa Italiana, dan dua edisi Coppa Italia.

Sumber: Football Italia 

Berita Terkait