Impian Besar Savinho Bersama Man City: Bantu Klub Raih 5 Gelar Liga Inggris Beruntun

oleh Rizki Hidayat diperbarui 19 Jul 2024, 15:08 WIB
Savinho direkrut Troyes sejak 2022 dan sempat dipinjamkan ke PSV lalu Girona. (FOTO: instagram.com/mancity/)

Bola.com, Manchester - Savinho resmi bergabung dengan Manchester City pada Jumat (19/07/2024) dini hari WIB. Pemain yang akrab disapa Savio itu pun mengimpikan bisa membantu Man City merengkuh gelar Premier League lima kali secara beruntun.

Pemain berusia 20 tahun tersebut tampil gemilang bersama Girona pada musim lalu. Savinho yang dipinjam dari klub kasta kedua Liga Prancis, Troyes, berhasil mendulang 11 gol dan 10 assist dari 41 pertandingan diseluruh ajang.

Advertisement

Berkat kontribusi Savinho, Girona mampu finis di peringkat ketiga klasemen akhir La Liga 2023/2024. Torehan tersebut membuat klub yang dijuluki Gironistes tersebut berhak tampil di Liga Champions musim depan, sekaligus yang perdana bagi klub itu.

Performa kinclong Savinho membuat Manchester City kepincut. Setelah dikembalikan ke Troyes pada 1 Juli lalu, sang pemain ditebus Man City pada musim panas 2024.

 

2 dari 4 halaman

Ditebus Rp 644 Miliar

Savinho ataupun Savio menjadi rekrutan pertama Manchester City pada bursa transfer musim panas tahun ini. (dok. Manchester City)

Demi bisa meminang Savio dari Troyes, The Citizens mengucurkan mahar hingga 30,8 juta poundsterling (Rp 644 miliar). Manajemen Manchester City juga mengikat pemain asal Brasil tersebut dengan kontra hingga 30 Juni 2029.

"Saya berharap ini akan menjadi salah satu musim terbaik dalam hidup saya. Lebih baik daripada ketika masih di Girona," ucap Savinho.

"Saya akan bekerja keras. Saya orang yang bekerja keras. Segalanya tidak pernah mudah bagi saya. Melalui kerja keras dan dedikasi hari demi hari, saya akhirnya bisa sampai di sini," lanjutnya.

 

3 dari 4 halaman

Impikan Bawa Man City Meraih 5 Gelar Liga Beruntun

Winger asal Brasil Savinho telah bergabung dengan Manchester City dengan kontrak berdurasi lima tahun, demikian pernyataan juara Liga Primer Inggris itu pada Kamis (18/7/2024). (FOTO: instagram.com/mancity/)

Manchester City berhasil meraih gelar juara Premier League pada musim lalu, sekaligus yang keempat secara beruntun. Savinho pun berambisi membawa Man City kembali menjadi kampiun pada musim ini, dan meraih lima gelar liga berturut-turut.

Andai hal tersebut terealisasi, The Citizens bakal menjadi klub pertama yang berhasil meraih lima gelar juara secara beruntun di era Premier League.

"Primer League berkembang pesat dan memang sulit, tetapi kami, seperti yang saya katakan, akan bekerja keras hari demi hari," ucap Savio.

"Kami memiliki pelatih terbaik di dunia, Pep Guardiola. Jadi, dia tahu apa yang harus dilakukan untuk memberikan segalanya bagi kami di lapangan, untuk membuatnya semudah mungkin memenangkan Premier League yang kelima secara beruntun," tegasnya.

Sumber: Manchester City

4 dari 4 halaman

Simak Posisi Akhir Musim Lalu:

Berita Terkait