Kylian Mbappe Ternyata Bukan Pemain Bergaji Tertinggi di Liga Spanyol, Cuma Peringkat Ketiga

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 22 Jul 2024, 15:30 WIB
Mbappe didapatkan Madrid setelah kontrak bersama Paris Saint Germain habis. (Pierre-Philippe MARCOU / AFP)

Bola.com, Madrid - Kylian Mbappe dikabarkan bukan pemain bergaji tertinggi di La Liga setelah gabung Real Madrid pada musim panas ini. 

Kylian Mbappe resmi meneken kontrak untuk Real Madrid pada 1 Juli 2024, berdurasi lima tahun. Los Blancos memboyongnya gratisan karena kontraknya di PSG habis. 

Advertisement

Seremoni perkenalan Mbappe digelar awal bulan dengan meriah di Santiago Berbaneu. Tak kurang dari 80 ribu penonton datang langsung ke stadion untuk menyaksikan momen spesial itu. 

Penyerang berkebangsaan Prancis itu dilaporkan menjadi pemain kedua dalam sejarah Real Madrid setelah Cristiano Ronaldo yang berhasil membuat tiket di Bernabeu terjual habis untuk acara tersebut.

Euro 2024 terbukti bukan menjadi persiapan sempurna bagi Kylian Mbappe untuk memulai kehidupan baru di Real Madrid. Ia mengalami patah hidung saat pertandingan grup pembuka Prancis melawan Austria, sehingga harus memakai topeng pelindung wajah. 

Peralatan pelindung yang ia kenakan pada pertandingan berikutnya tampaknya jelas memengaruhi dirinya, dan sang penyerang menghindari pemberitaan media.

Menurut media Spanyol AS, seperti dikutip Sportbible, Senin (22/7/2024), staf medis Real Madrid menilai Mbappe akan memerlukan operasi untuk memulihkan cederanya. Namun, Kylian Mbappe tidak terlibat dalam tur pramusim El Real ke Amerika Serikat.

 

2 dari 3 halaman

Gaji Mbappe Kalah dari Frenkie de Jong

Gelandang Atletico Madrid Koke (kiri) berebut bola dengan gelandang Barcelona Frenkie De Jong pada pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Spanyol, Sabtu (21/11/2020). Atletico menang tipis atas Barcelona 1-0. (AFP/Gabriel Bouys)

Sementara itu, kontraknya di Real Madrid akan menjadikan Kylian Mbappe sebagai salah satu pemain dengan bayaran tertinggi di dunia. Tetapi ia bukan pemain dengan gaji tertinggi di La Liga, menurut laporan.

The Sun mengklaim Mbappe akan memperoleh 26,3 juta pounds (Rp550,9 miliar) per musim sebagai bagian dari kontraknya. Itu menempatkannya di posisi ketiga dalam divisi dengan pendapatan tertinggi.

Pemain bergaji tertinggi di La Liga, mungkin mengejutkan, adalah Frenkie de Jong dari Barcelona. Ia dibayar 31,6 juta pounds (Rp661,9 miliar) per tahun.

 

3 dari 3 halaman

Robert Lewandowski Posisi Ketiga

Robert Lewandowski. Striker Polandia berusia 34 tahun milik Barcelona ini total mencetak 3 kali hattrick pada tahun 2022. Satu hattrick terakhir dicetak Robert Lewandowski saat telah berseragam Barcelona ke gawang Viktoria Plzen pada matchday pertama fase grup Liga Champions musim 2022/2023 (7/9/2022), sementara dua hattrick lainnya dicetak saat ia masih berseragam Bayern Munchen di ajang Bundesliga dan Liga Champions pada musim 2021/2022. (AFP/Pau Barrena)

Di posisi kedua dalam daftar adalah rekan setim De Jong di Barcelona, Robert Lewandowski. Pemain asal Polandia itu mendapat gaji 28,2 juta pounds (Rp590,9 miliar). Sementara itu, rekan setim Mbappe di Real, David Alaba, berada di urutan keempat dengan 19 juta pounds (Rp397,9 miliar). 

Mbappe dan Alaba sama-sama bergabung dengan Los Blancos dengan status bebas transfer. Bek Austria tersebut tiba dari Bayern Munich pada 2022. Ia sedang dalam masa pemulihan dari cedera lutut serius yang dideritanya awal tahun ini.

Sumber: Sportbible 

 

Berita Terkait