Tahun ini, Achraf Hakimi mendapat tugas untuk membela Maroko di Olimpiade 2024. Bek PSG ini pernah membela Maroko di turnamen besar seperti Piala Dunia dan Piala Afrika. Dia memiliki 77 caps untuk negaranya dengan mencetak sembila gol. (AP Photo/Ricardo Mazalan)
Alexandre Lacazette akan memperkuat lini serang Les Blues asuhan Thierry Henry untuk Olimpiade 2024. Sebagai pemain yang berpengalaman, Lacazette ditunjuk menjadi kapten Prancis di Olimpiade 2024. Pemain berisia 33 tahun itu diharapkan bisa mencetak banyak gol pada ajang ini. (AFP/Clement Mahoudeau)
Pelatih Kaba Diawara memanggil pemain terbaiknya untuk mengarungi Olimpiade 2024. Salah satunya adalah eks gelandang Liverpool Naby Keita. Pemain Werder Bremen ini sudah memiliki 58 caps untuk negaranya sejak tahun 2012. (AFP/Kenzo Tribouillard)
Julian Alvarez baru saja mengantarkan Argentina meraih juara Copa America 2024. Kini dia akan membela negaranya di Olimpiade Paris 2024. Pada usia 24 tahun, Alvarez sudah memenangkan satu Piala Dunia dan dua Copa America. Dia pasti ingin membawa negaranya menjadi juara Olimpiade 2024. (AFP/Andres Kudacki)