Tajamnya Para Pemain Belakang Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024: Sumber Gol Utama

oleh Hery Kurniawan diperbarui 25 Jul 2024, 09:30 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-19, Kadek Arel melakukan selebrasi bersama Iqbal Gwijangge setelah mencetak gol ke gawang Kamboja U-19 pada fase Grup Piala AFF U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (20/7/2024) malam WIB. (Bola.com/Aditya Wany)

Bola.com, Surabaya - Timnas Indonesia U-19 mendapatkan tiket ke semifinal Piala AFF U-19 2024. Garuda Nusantara pun lolos dengan gaya.

Timnas Indonesia U-19 lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2024 dengan status juara Grup A. Tim asuhan Indra Sjafri meraih tiga kemenangan dari tiga laga.

Advertisement

Laga penutup Timnas Indonesia U-19 pun berlangsung seru. Garuda Nusantara menang telak dengan skor 6-2 atas Timnas Timor Leste U-19.

Timnas Indonesia U-19 cukup tajam di sepanjang fase grup Piala AFF U-19 2024. Kafiatur Rizky dan kawan-kawan mencetak 14 gol dari tiga pertandingan.

Namun, sumber gol utama Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 bukan dari lini depan. Justru lini belakang mereka yang tampil dominan.

 

2 dari 4 halaman

Kadek-Gwijangge

Pemain Timnas Indonesia U-19, Kadek Arel saat menghadapi Filipina U-19 pada laga Grup A Piala AFF U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (17/7/2024). (Dok. PSSI)

Indra Sjafri menerapkan skema tiga bek di Piala AFF U-19 2024. Dua dari tiga bek Timnas Indonesia U-19 tampil sangat tajam.

Iqbal Gwijangge dan Kadek Arel sama-sama mencetak tiga gol. Mereka menempati posisi kedua daftar top scorer sementara Piala AFF U-19 2024.

Menariknya, Iqbal Gwijangge dan Kadek Arel juga cukup solid di lini belakang. Kinerja keduanya dibantu oleh Alfharezzi Buffon.

3 dari 4 halaman

Bola Mati

Aksi Jens Raven dan Arkhan Kaka bersama Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024. (Bola.com/Aditya Wany)

Indra Sjafri memiliki ciri khas permainan sayap yang kuat. Hal itu diterapkan Indra sejak pertama kali menjadi pelatih.

Namun, ada hal yang menarik terjadi di Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024. Mereka justru cukup kuat dalam situasi bola mati.

Banyak gol yang diciptakan Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024 yang berasal dari situasi itu.

4 dari 4 halaman

Harapan dari Ravens

Timnas Indonesia U-19 melaju ke semifinal Piala AFF U-19 2024 dengan status juara Grup A setelah menang 6-2 atas Timor Leste U-19 pada matchday ketiga di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Selasa (23/7/2024). Enam gol tim besutan Indra Sjafri dihasilkan oleh Jens Raven (18', 26'), bunuh diri Alexandre Oscar (45+1'), Kadek Arel (51'), Arkhan Kaka (53') dan Kafiatur Rizky (56'). Sementara dua gol Timor Leste U-19 tercipta lewat eksekusi penalti Ricardo Rorinho (23') dan Alexandro Bahkito (86'). Hasil ini menjadikan Indonesia terhindar dari pertemuan dengan Australia di babak semifinal. (Bola.com/Aditya Wany)

Para striker Timnas Indonesia U-19 cukup memble di awal-awal Piala AFF U-19 2024. Namun, belakangan ada harapan baru dari Jens Raven.

Pemain keturunan Belanda itu mulai menemukan sentuhan terbaik dan rasa percaya diri yang baik. Raven bahkan sudah mencetak tiga gol sejauh ini di Piala AFF U-19 2024.

Postur dan penempatan posisi menjadi senjata utama Jens Raven di sisa Piala AFF U-19 2024. 

Berita Terkait