Gagal Total di Piala Presiden 2024, Victor Igbonefo Minta Para Pemain Persib Berbenah di BRI Liga 1

oleh Erwin Snaz diperbarui 28 Jul 2024, 09:45 WIB
Starting XI Persib Bandung pada laga pembuka Piala Presiden 2024 melawan PSM Makassar di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jumat (19/07/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)

Bola.com, Bandung - Bek senior Persib Bandung Victor Igbonefo berharap rekan-rekannya di dalam tim bisa lebih fokus menatap BRI Liga 1 2024/2025 dan AFC Champions Leage 2 setelah gagal di turnamen Piala Presiden 2024.

Kegagalan di Piala Presiden 2024 diakui Victor Igbonefo memang masih wajar sebab Persib masih ada kekurangan dan semua pemain belum dalam kondisi yang bagus. Namun, melalui Piala Presiden banyak hal yang diketahui untuk persiapan BRI Liga 1 musim ini dan ACL 2.

Advertisement

"Kami sudah lihat kekurangan tim, saat ini kami harus fokus sebelum liga dimulai karena kami adalah champions dan ada ekspetasi tinggi," jelas Victor Igbonefo di Bandung, Sabtu (27/7/2024).

"Ini kompetisi pramusim, pemain belum ada dalam kondisi yang bagus, ada pemain baru dan perlu adaptasi. Dengan waktu yang tersedia saya harap semuanya bisa ke performa terbaik," lanjut Igbonefo.

 

2 dari 2 halaman

Bangga

Pemain Persib Bandung, Victor Igbonefo menggiring bola pada laga lanjutan pekan ke-3 BRI Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung melawan Dewa United FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jumat (14/07/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Di sisi lain, pemain naturalisasi kelahiran Nigeria ini merasa bangga menjadi salah satu pemain tertua di BRI Liga 1 2024/2025 dan masih bisa memperkuat Persib Bandung.

"Ya, tentunya saya bangga pada diri saya sendiri, karena mungkin di umur saya yang sekarang tidak terlihat ada banyak orang yang masih aktif bermain dan bisa bertahan. Jadi ini dedikasi saya tinggi untuk sepak bola maupun latihan pada usia saya sekarang," jelas Igbonefo.

Bahkan pemain bernomor punggung 32 di Persib ini berharap bisa mengakhiri karir sepak bolanya alias pensiun di tubuh Persib Maung Bandung. "Semoga saja saya pensiun di Persib," cetus Igbonefo.

Centre back Persib ini beberapa bulan lagi akan menginjak usia 39 tahun. Ia mulai mmperkuat Persib pada tahun 2018. Namun, pada tahun 2019, Igbonefo dipinjamkan ke klub asal Thailand, PTT Rayong, dan tahun 2020 kembali ke Persib hingga saat ini.