Bola.com, Paris - Ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari harus mengakui keunggulan pasangan China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, pada penyisihan Grup A Olimpiade Paris 2024, Minggu (28/7/2024). Bertanding di Porte de la Chapelle Arena, 'Ripit' takluk 10-21 3-21.
Sejak awal laga, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari memang kesulitan meladeni unggulan pertama Zheng Siwei/Huang Yaqiong. Mereka sempat tertinggal 4-8 pada gim pertama.
Ripit terus berupaya menempel lawannya, margin juga bisa dijaga meski pada interval tertinggal 7-11. Namun Zheng Siwei/Huang Yaqiong ngebut dan unggul 15-8.
Setelah itu, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari hanya mampu menuai dua poin saja, sedangkan lawannya menambah enam poin. Gim pertama berakhir 10-21.
Gim Kedua
Memasuki gim kedua, segalanya tak lebih baik buat Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Seakan sudah terbawa ritme lawan, mereka tidak diberi napas sedikitpun.
Zheng Siwei/Huang Yaqiong memimpin 11-3, dan setelah itu Ripit gagal mendapatkan satu poin pun.
Gim kedua ditutup dengan kemenangan telak Zheng Siwei/Huang Yaqiong 21-3.