Prediksi Starting XI El Clasico Real Madrid Vs Barcelona: Kesempatan Penggawa Belia

oleh Hery Kurniawan diperbarui 03 Agu 2024, 07:30 WIB
La Liga - Ilustrasi Logo Real Madrid dan Barcelona (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, New Jersey - La Liga 2024/2025 memang belum dimulai. Namun, panasnya persaingan El Clasico sudah bisa dirasakan sejak pramusim.

Real Madrid dan Barcelona akan menjalani laga pramusim di Amerika Serikat. Laga El Clasico itu akan digelar di MetLife Stadium, New Jersey, Amerika Serikat pada Minggu (4/8/2024) pagi WIB.

Advertisement

Laga ini tentu akan menjadi kesempatan para pemain muda. Misalnya yang terjadi di kubu Barcelona.

Bola.com memprediksi Hansi Flick akan banyak menurunkan pemain muda saat menghadapi Real Madrid. Para pemain seperti Hector Fort, Pablo Torre, Noah Darvish, dan beberapa pemain lain diperkirakan akan diturunkan.

Namun, beberapa penggawa senior juga akan mendapatkan kesempatan merumput. Termasuk sang striker andalan Robert Lewandowski.

2 dari 3 halaman

Memukau Pelatih

Pemain Real Madrid, Luka Modric berpelukan dengan pelatih Carlo Ancelotti setelah laga lanjutan Liga Spanyol 2023/2024 melawan Sevilla di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, Senin (26/02/2024) dini hari WIB. Los Blancos menang dengan skor 1-0. (AP Photo/Manu Fernandez)

Para pemain muda Real Madrid juga akan mendapatkan kesempatan yang sama. Mereka memiliki kesempatan langka untuk membuat tim pelatih El Real terpukau.

Beberapa pemain muda Real Madrid yang menarik perhatian di pramusim kali ini pun sangat mungkin diturunkan saat menghadapi Barcelona. Misalnya bek kanan, Joan Martinez.

Joan Martinez bahkan disebut memiliki potensi besar untuk bisa menyamai level permainan legenda Real Madrid, Sergio Ramos.

3 dari 3 halaman

Prediksi Starting XI Real Madrid Vs Barcelona

Sebelumnya ada rumor yang bermunculan terkait kandidat pengganti Xavi. Salah satu nama yang muncul adalah eks pelatih Bayern Munchen dan Timnas Jerman, Hansi Flick. (Ronny HARTMANN / AFP)

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois (Kiper), Joan Martinez, Antonio Rudiger, Jesus Vallejo, Fran Garcia (Belakang), Luka Modric, Mario Martin, Nico Paz (Tengah), Arda Guler, Endrick, Vinicius Jr (Depan).

Pelatih: Carlo Ancelotti

Barcelona (4-2-3-1): Inaki Pena (Kiper), Hector Fort, Jules Kounde, Inigo Martinez, Alejandro Balde (Belakang), Pau Victor, Oriol Romeu, Noah Darvish, Pablo Torre, Victor Roque (Tengah), Robert Lewandowski (Depan).

Pelatih: Hansi Flick 

Berita Terkait