Jadwal Tim Indonesia di Olimpiade 2024 Hari Ini, Sabtu 3 Agustus: Ada Momen Medali Pertama?

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 03 Agu 2024, 05:30 WIB
Olimpiade 2024 - Tim Indonesia di Olimpiade 2024 1 - Diananda Choirunisa (panahan), Joe Aditya (renang), Lalu Muhammad Zohri (Atletik) (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Paris - Tiga atlet Indonesia bakal beraksi di Olimpiade 2024 yang digelar sepanjang hari ini, Sabtu (3/8/2024). Gregoria Mariska Tunjung dan Diananda Choirunisa kembali beraksi. Sementara itu, Lalu Muhammad Zohri akan memulai perjuangannya.

Wakil Indonesia akan turun di cabor bulutangkis, panahan, dan atletik Olimpiade 2024 pada hari ini. Ada peluang untuk meraih medali pertama bagi Indonesia pada hari ini.

Advertisement

Peluang itu datang dari cabor panahan, di mana Diananda Choirunisa akan memulai hari ini di babak 16 besar individual putri recurve pada pukul 15.35 WIB. Diananda akan menghadapi atlet panahan putri India, Bhajan Kaur.

Jika berhasil meraih kemenangan Diananda akan lolos ke perempat final yang pertandingannya juga akan digelar pada sore hari, tepatnya pada pukul 18:16 WIB.

Jika mampu terus melaju ke babak selanjutnya, bukan tidak mungkin Diananda akan memperebutkan medali pada hari ini, yang akan digelar sekitar pukul 19:40 WIB. Jadi jangan lupa doakan Diananda Choirunisa bisa melaju jauh hari ini.

Sebelum Diananda beraksi, tunggal putri bulutangkis Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, juga akan beraksi pada pukul 14:40 WIB. Gregoria akan berhadapan dengan tunggal putri Thailand, Ratchanak Intanon.

Sementara satu lagi atlet Indonesia yang akan bertanding adalah Lalu Muhammad Zohri yang turun di cabor atletik nomor lari 100 meter putra. Zohri akan tampil pada pukul 15.35 WIB dengan menempati heat 5 babak penyisihan.

Berikut jadwal atlet Indonesia di Olimpiade 2024 hari ini, Sabtu (3/8/2024):

 
2 dari 2 halaman

Jadwal Atlet Indonesia di Olimpiade 2024 Hari Ini

Bulutangkis

Perempat Final Tunggal Putri (13:30 WIB)

14:40 WIB - Gregoria Mariska Tunjung vs Ratchanok Intanon (Thailand)

 

Panahan

Babak 16 Besar Individual Putri (14:30 WIB)

15:35 WIB - Diananda Choirunisa vs Bhajan Kaur (India)

18:16 WIB - Perempat Final

19:05 WIB - Semifinal

19:43 WIB - Perebutan medali perunggu

19:46 WIB - Perebutan medali emas

 

Atletik

Babak Penyisihan 100 Meter Putra (15:35 WIB)

15:35 WIB - Lalu Muhammad Zohri (Heat 5)

16:55 WIB - Babak pertama 100 meter putra