Selebrasi Sederhana Gregoria Mariska Setelah Lolos ke Semifinal Olimpiade: Nunduk 4 Kali ke Ratchanok, Respek!

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 03 Agu 2024, 16:23 WIB
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berfoto merayakan kemenangan atas lawannya, wakil Korea Selatan Kim Ga-eun pada laga 16 besar nomor tunggal putri cabor bulu tangkis Olimpiade Paris 2024 di Porte de la Chapelle Arena, Paris, Kamis (1/8/2024). Gregoria Mariska Tunjung menang dalam tiga set (21-4, 8-21 dan 23-21) untuk melaju ke perempatfinal. (Dok. NOC Indonesia/Naif Muhammad Al'as)

Bola.com, Paris - Gregoria Mariska Tunjung menjadi tulang punggung bulutangkis Indonesia di Olimpiade Paris 2024. Jorji, sapaan akrabnya, menjadi satu-satunya wakil Indonesia di semifinal.

Jorji melangkah ke empat besar setelah mengalahkan wakil Thailand, Ratchanok Intanon dua gm langsung dengan skor 25-23 dan 21-9 di Porte de la Chapelle Arena, Paris, Sabtu (3/8/2024) sore WIB.

Advertisement

Perjuangan Jorji luar biasa, terutama di gim pertama. Kedua pemain saling kejar-kejaran. Jorji juga dua kali jatuh sampai lututnya lecet. Jorji mengamankan gim pertama dengan skor 25-23.

Setelah jatuh bangun di gim pertama, Jorji mengambil momentum di gim kedua.

Terus-menerus menekan, Jorji dengan cepat unggul jauh dan menang 21-9.

2 dari 3 halaman

Selebrasi Sederhana

Pebulutangkis Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berusaha menempatkan bola di depan net saat menghadapi wakil Republik Ceska, Tereza Svabikova pada laga terakhir Grup G nomor tunggal putri cabor bulutangkis Olimpiade Paris 2024 di Porte de la Chapelle Arena, Paris, Rabu (31/7/2024). Gregoria Mariska Tunjung menang straight-game 21-12, 21-18. (Dok. NOC Indonesia/Naif Muhammad Al'as)

Setelah memastikan kemenangan, ekspresi dan selebrasi Gregoria sangatlah sederhana. Tidak langsung loncat-loncat, ia menghampiri Ratchanok dan menundukkan kepalanya sampai empat kali, tanda respek ke lawan.

Gregoria menjadi satu-satunya harapan Indonesia untuk meraih medali di cabang bulutangkis.

Pada semifinal, ia akan menghadapi unggulan pertama dan ranking 1 dunia asal Korea Selatan, An Se Young.

3 dari 3 halaman

Akhirnya Tunggal Putri!

Gregoria Mariska mengakhiri keringnya wakil di tunggal putri di babak empat besar Olimpiade. Terakhir kali tunggal putri Indonesia lolos ke semifinal ialah pada Olimpiade Beijing 2008.

Kala itu, Maria Kristin melaju ke empat besar dan di semifinal kalah dari ratu bulutangkis China, Zhang Ning. Pada perebutan medali perunggu, Maria mengalahkan wakil tuan rumah, Lu Lan.

Berita Terkait