Koleksi Medali Tim Asia Tenggara di Olimpiade 2024: Indonesia Posisi Terbawah, Filipina Paling Gacor

oleh Rizki Hidayat diperbarui 06 Agu 2024, 18:30 WIB
Olimpiade 2024 - Ilustrasi Medali di Olimpiade Paris 2024 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Tim-tim Asia Tenggara telah bertarung untuk mengukir prestasi di Olimpiade 2024. Sejauh ini, kontingen Indonesia berada di posisi terbawah dalam hal perolehan medali, sedangkan Filipina tampil gacor dan sejauh ini menjadi yang terbaik.

Tim Indonesia baru mengoleksi satu medali, yakni perunggu yang diraih Gregoria Mariska Tunjung dari cabang olahraga bulutangkis. Gregoria berhak atas medali perunggu setelah Carolina Marin memutuskan mundur, akibat mengalami cedera.

Advertisement

Keberhasilan Gregoria Mariska meraih medali perunggu Olimpiade 2024 terasa spesial. Atlet berusia 24 tahun ini tercatat sebagai tunggal putri Indonesia pertama yang merebut medali di Olimpiade, sejak Maria Kristin yang juga merengkuh perunggu pada Olimpiade 2008.

Baru mengoleksi satu perunggu membuat Indonesia kini menghuni peringkat ke-66 klasemen perolehan medali. Itu adalah posisi terbawah di antara tim-tim Asia Tenggara lainnya di klasemen medali Olimpiade 2024

 

2 dari 3 halaman

Tim Filipina Gacor

Sementara itu, Tim Filipina tampil gacor dan sudah meraih dua medali emas Olimpiade 2024 yang didapat dari cabang olahraga senam artistik. Berbekal dua medali emas tersebut, Filipina kini bercokol menempati posisi ke-22.

Adapun Tim Thailand menghuni posisi ke-54 klasemen medali dengan meraih satu medali perak. Medali perak Thailand tersebut didapat dari cabang olahraga bulutangkis.

Di sisi lain, Tim Malaysia menempati urutan ke-62 karena sudah mendapatkan dua medali perunggu. Sepasang medali tersebut diraih Malaysia dari cabor bulutangkis.

Selain itu, tim-tim lainnya di Asia Tenggara, seperti Vietnam, Myanmar, ataupun Kamboja masih belum meraih satu pun medali, alhasil tak masuk klasemen perolehan medali.

 

3 dari 3 halaman

Perolehan Medali Tim Asia Tenggara di Olimpiade 2024

22. Filipina

  • Medali emas: 2
  • Medali perak: 0
  • Medali perunggu: 0

54. Thailand

  • Medali emas: 0
  • Medali perak: 1
  • Medali perunggu: 0

62. Malaysia

  • Medali emas: 0
  • Medali perak: 0
  • Medali perunggu: 2

66. Indonesia

  • Medali emas: 0
  • Medali perak: 0
  • Medali perunggu: 1

Berita Terkait