Jadwal Lengkap Pekan Pertama Liga Italia 2024 / 2025, 17-20 Agustus 2024

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 12 Agu 2024, 21:45 WIB
Serie A - Ilustrasi Logo Klub Serie A Musim 2024/2025 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Jadwal lengkap Liga Italia musim 2024/2025. Kompetisi Liga Italia musim baru akan bergulir pada akhir pekan ini, 17-20 Agustus 2024. 

Juara Liga Italia 2023/2024 akan mengawali perjuangan mempertahankan gelar musim ini dengan menghadapi Genoa. Pertandingan akan digelar pada Sabtu (17/8/2024) dini hari WIB. 

Advertisement

Di atas kertas, Inter Milan berpeluang besar memenangi laga tersebut. Namun, kejutan sangat mungkin terjadi karena pertandingan akan digelar di markas Genoa. 

Sementara itu, AC Milan akan meladeni tim asal kota Turin, yaitu Torino. Juventus akan menjamu tim promosi, Como. 

Berikut ini jadwal lengkap Liga Italia musim 2024/2025. 

2 dari 2 halaman

Saksikan Pertandingannya

Pemain Inter Milan Hakan Calhanoglu, Marko Arnautovic dan Lautaro Martinez (kiri ke kanan) merayakan gol saat pertandingan sepak bola leg pertama babak 16 besar Liga Champions melawan Atletico Madrid di Stadion San Siro, Milan, 20 Februari 2024. (Marco BERTORELLO/AFP)

Sabtu (17/8/2024)

  • 23.30 WIB: Genoa Vs Inter Milan
  • 23.30 WIB: Parma Vs Fiorentina 

Minggu (18/8/2024)

  • 01.45 WIB: AC Milan Vs Torino 
  • 01.45 WIB: Empoli Vs Monza
  • 23.30 WIB: Verona Vs Napoli
  • 23.30 WIB: Bologna Vs Udinese 

Senin (19/8/2024)

  • 01.45 WIB: Cagliari Vs AS Roma
  • 01.45 WIB: Lazio Vs Venezia 
  • 23.30 WIB: Lecce Vs Atalanta 

Selasa (20/8/2024)

  • 01.45 WIB: Juventus Vs Como

Berita Terkait