Bola.com, Jakarta - PSSI mengumumkan daftar pemain Timnas Indonesia U-20 untuk pemusatan latihan plus rangkaian uji coba di Jakarta dan Korea Selatan pada 11 Agustus-2 September 2024.
Timnas Indonesia U-20 berkekuatan 32 pemain untuk training camp di Jakarta pada 11-18 Agustus 2024 dan di Korea Selatan pada 19 Agustus-2 September 2024.
Di Korea Selatan, Timnas Indonesia U-20 juga akan berkancah dalam turnamen Seoul Earth On Us Cup 2024 di Seoul Mokdong Stadium, Seoul, bersama tuan rumah, Timnas Argentina U-20, dan Timnas Thailand U-20.
Timnas Indonesia U-20 akan lebih dulu menantang Argentina U-20 pada 28 Agustus 2024, disusul berhadapan dengan Thailand U-20 pada dua hari berselang.
Didominasi Wajah Lama
Terakhir, Timnas Indonesia U-20 akan melawan Korea Selatan U-20 dalam Seoul Earth On Us Cup 2024.
Tujuan sebenarnya dari pemusatan latihan dan turnamen Timnas Indonesia U-20 di Jakarta dan Korea Selatan adalah untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 pada akhir September 2024.
Komposisi Timnas Indonesia U-20 mayoritas berasal dari skuad juara Piala AFF U-19 2024 seperti Kadek Arel Priyatna, Muhammad Iqbal Gwijangge, Muhammad Alfharezzi Buffon, Arlyansyah Abdulmanan, Toni Firmansyah, hingga Arkhan Kaka.
Skuad Gabungan
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, juga memanggil beberapa pemain non-lulusan Piala AFF U-19 2024 seperti Ji Da Bin, Muhammad Nabil Asyura, dan Camara Ousmane Maiket.
"Pemain-pemain ini adalah gabungan antara pemain yang bermain di Piala AFF U-19 2024, ditambah beberapa pemain yang sudah pernah ikut training camp sebelum Piala AFF U-19," ujar Indra Sjafri dinukil dari laman PSSI.
"Saya katakan, kalau di Piala AFF U-19 2024 kami gunakan sebagai sasaran antara untuk pemantapan dan pematangan tim, maka dalam pemusatan latihan kali ini," ucap Indra Sjafri.
Untuk Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
"Kami akan persiapkan lebih baik lagi menjelang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dengan beberapa pemain tambahan lain," kata Indra Sjafri.
Sementara itu, Timnas Indonesia U-20 akan menjadi tuan rumah Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 pada 25-29 September 2024 melawan Timnas Yaman U-20, Timnas Timor Leste U-20, dan Timnas Maladewa U-20.
Daftar Pemain Timnas Indonesia U-20 untuk Training Camp di Jakarta dan Korea Selatan
1. Ikram Algiffari - Semen Padang
2. I Wayan Artha Wiguna - Bali United
3. Rifky Tofani - Malut United
4. Fitrah Maulana Ridwan - Persib Bandung
5. Muhammad Mufli Hidayat - PSM Makassar
6. Muhammad Alfahrezi Buffon - Borneo FC
7. Rizdjar Nurviat Subagja - Borneo FC
8. Kadek Arel Priyatna - Bali United
9. Meshaal Hamzah Bashier Osman - PSBS Biak
10. M. Iqbal Gwijangge - Barito Putra
11. Sulthan Zaky Pramana Putra Razak - PSM Makassar
12. Muhammad Farhan Sopiulloh - Persiku Kudus
13. Dony Tri Pamungkas - Persija Jakarta
14. Alexandro Felix Kamuru - Barito Putera
15. Fandi Bagus Pamungkas - Bhayangkara FC
16. Figo Dennis Saputrananto - PSIM Yogyakarta
17. Ji Da Bin - Bhayangkara FC
18. Muhammad Darel Valentino Erlangga - Malut United
19. Toni Firmansyah - Persebaya Surabaya
20. Arlyansyah Abdulmanan - PSIM Yogyakarta
21. Muhammad Mufdi Iskandar - Malut Selection
22. Marselinus Ama Ola - UD Logrones
23. Muhammad Riski Afrisal - Madura United
24. Arkhan Kaka Putra Purwanto - Persis Solo
25. Rahmat Syawal - PSIS Semarang
26. Camara Ousmane Maiket - Borneo FC
27. Muhammad Ragil - Bhayangkara FC
28. Jehan Pahlevi - Persiku Kudus
29. Maouri Ananda Yves Ramli Simon - Bali United
30. Muhammad Nabil Asyura - Dejan FC
31. Aditya Warman - Persija Jakarta
32. Acmad Zidane Ar Rosyid - PSS Sleman
Baca Juga
Menuju Piala AFF 2024, Timnas Indonesia TC di Bali pada 26 November hingga 5 Desember 2024: 4 Hari Jelang Laga Pertama Tandang ke Myanmar
Update 25 Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024: Justin Hubner, Rafael Struick, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Asnawi Mangkualam
Media Vietnam Sebut Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Menakutkan: Ada Pemain Diaspora, Tetap Lebih Kuat daripada The Golden Star