Prediksi Arsenal Vs Wolves di Liga Inggris: Start Mulus The Gunners

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 17 Agu 2024, 07:30 WIB
Liga Inggris - Arsenal Vs Wolves (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, London - Arsenal membidik laju mulus dalam kampanye awalnya di Premier League 2024/2025. Untuk itu, tim berjulukan The Gunners ini harus membekap Wolverhampton Wanderers.

Arsenal akan meladeni perlawanan Wolverhampton Wanderers dalam pekan pertama Premier League di Emirates Stadium, London, pada Sabtu (17/8/2024) malam WIB.

Advertisement

Sudah dua musim berturut-turut Arsenal menjadi penantang serius gelar Premier League. Namun, dalam kurun waktu itu pula The Gunners spesialisasi hampir karena menjadi runner-up.

Keseriusan Arsenal itu dibuktikan dengan mendatangkan pemain yang dirasa membutuhkan upgrade. Untuk lini belakang, The Gunners membeli mahal Riccardo Calafiori dari Bologna.

2 dari 5 halaman

Tidak Banyak Bergerak

Riccardo Calafiori menjadi pilar andalan di lini belakang Bologna. Dia menunjukkan penampilan luar biasa bersama Timnas Italia di Euro 2024. Arsenal mengeluarkan 45 juta euro untuk mendapatkan tanda tangan Calafiori. Mantan pemain AS Roma tersebut dikontrak The Gunners ampai tahun 2029 mendatang. (FOTO: instagram.com/arsenal)

Namun, Arsenal memilih untuk tidak banyak bergerak di musim ini. The Gunners sebenarnya cukup pasif di bursa transfer musim panas 2024/2025 dengan hanya merekrut Calafiori.

Namun, Arsenal memang telah memiliki komposisi yang hampir lengkap di setiap lininya. Sektor gelandang, misalnya, yang sudah menjadi milik Martin Odegaard, Declan Rice, dan Thomas Partey dengan Jorginho dan Fabio Vieira sebagai pelapis.

Lini depan Arsenal juga masih menggigit dan dirasa bisa menjadi tumpuan untuk musim ini. Keberadaan Bukayo Saka, Kai Havertz, dan Gabriel Martinelli bakal ditopang oleh Gabriel Jesus dan Leandro Trossard.

3 dari 5 halaman

Wolverhampton Wanderers Kurang Agresif

Dalam dua musim terakhir, Wolverhampton Wanderers stuck di papan tengah menjurus ke bawah. Tim dengan sebutan lain Wolves itu finis di peringkat ke-13 pada 2022/2023 dan ke-14 pada 2023/2024.

Namun, kondisi itu tidak membuat Wolverhampton Wanderers banyak berbenah di bursa transfer musim panas.

Wolves hanya memboyong tiga pemain dengan harga miring yaitu Rodrigo Gomes dari SC Braga, Pedro Lima dari Sport Recife, dan Tommy Doyle dari Manchester City.

Padahal, Wolves berhasil menjual mahal dua pemainnya. Pedro Neto dilego ke Chelsea seharga 60 juta euro atau setara dengan Rp1 triliun dan Max Kilman dijual ke West Ham United senilai 47,5 juta euro (Rp819 miliar).

4 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

  • Arsenal (4-3-3): David Raya; Ben White, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko; Martin Odegaard, Thomas Partey, Declan Rice; Bukayo Saka, Kai Havertz, Gabriel Martinelli
  • Manajer: Mikel Arteta
  • Wolverhampton Wanderers (4-4-2): Jose Sa; Matt Doherty, Yerson Mosquera, Toti Gomes, Rayan Ait-Nouri; Pablo Sarabia, Mario Lemina, Joao Gomes, Jeanricner Bellegarde; Matheus Cunha, Hwang Hee-chan
  • Manajer: Gary O'Neil

Prediksi Bola.com: Arsenal 60-40 Wolverhampton Wanderers

5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League

Berita Terkait