Shin Tae-yong dan Asisten Pantau Malut United Vs Persebaya Jelang Pemanggilan ke Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 16 Agu 2024, 18:00 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong berjalan ke arah suporter merayakan kemenangan 1-0 atas Vietnam setelah berakhirnya laga Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)  

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bersama lima asistennya memantau pertandingan pekan kedua BRI Liga 1 2024/2025 antara Malut United berhadapan dengan Persebaya Surabaya, menurut Antara.

Ketika ditonton Shin Tae-yong dan asistennya, Malut United bermain 0-0 melawan Persebaya di Stadion Madya, Jakarta Pusat, pada Jumat (16/8/2024) sore WIB.

Advertisement

Lima asisten yang menemani Shin Tae-yong memantau Malut United kontra Persebaya terdiri dari Choi In-chul, Jo Byeong-guk, Yoo Jae-hoon, Kim Bong-soo, dan Yeom Ki-hoon.

Ada beberapa pemain langganan Timnas Indonesia yang diyakini dipantau. Malut United mempunyai Yakob Sayuri, Yance Sayuri, dan Wahyu Prasetyo yang kerap membela tim berjulukan Garuda itu.

2 dari 4 halaman

26 Pemain

Pemain Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Vietnam dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Sementara, Persebaya Surabaya memiliki Ernando Ari Sutaryadi yang berstatus kiper utama Timnas Indonesia dan Malik Risaldi, yang baru dipercaya ke Garuda pada beberapa waktu lalu.

Shin Tae-yong bakal memanggil 26 pemain untuk dua partai Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Timnas Arab Saudi dan Timnas Australia.

Timnas Indonesia akan lebih dulu menantang tuan rumah Arab Saudi lebih dulu di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, pada 5 September 2024.

3 dari 4 halaman

Persiapan Timnas Indonesia

Lima hari berselang, Garuda bakal bertindak sebagai tuan rumah untuk meladeni perlawanan Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia akan terbang ke Jeddah pada 1 September 2024 untuk menghadapi Arab Saudi.

4 dari 4 halaman

Penjelasan Sumardji

"Para pemain Timnas Indonesia yang dari BRI Liga 1 akan berkumpul di Jakarta pada 31 Agustus 2024. Lalu pada 1 September 2024 pukul 11.30 WIB, terbang ke Jeddah," ujar Sumardji.

"Kalau untuk pemain abroad Timnas Indonesia, sudah berangkat dari negara masing-masing pada 31 Agustus 2024. Diharapkan semuanya sudah berkumpul semua sehingga pada 1 September 2024 telah bisa latihan," ungkap Sumardji.

Berita Terkait