Eks Pelatih Timnas Indonesia Doakan Kesuksesan Marselino Ferdinan di Inggris bersama Oxford United

oleh Hery Kurniawan diperbarui 21 Agu 2024, 11:45 WIB
Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan kini menjadi pemain baru Oxford United mulai musim 2024/2025. (Bola.com/Dok Oxford United)

Bola.com, Jakarta - Marselino Ferdinan akhirnya menemukan klub baru. Pemain Timnas Indonesia itu mendapatkan kontrak dua tahun dari klub liga level kedua Inggris, Oxford United.

Sebelumnya, Marselino Ferdinan selama beberapa bulan berstatus tanpa klub. Sebab, kontraknya di KMSK Deinze sudah berakhir pada 30 Juni 2024.

Advertisement

Eks pelatih Timnas Indonesia, Nil Maizar berkomentar mengenai kepindahan Marselino Ferdinan ke Oxford United. Nil yang kini menukangi PSMS Medan bangga dengan langkah yang dilakukan Lino.

"Bangga, karena memang pemain Asia tidak banyak di Eropa kecuali yang dari Jepang atau Korea," kata Nil Maizar di kanal Youtube Harimau Malaya.

2 dari 3 halaman

Jangan Sombong

Pemain Dewa United FC, Lucas Ramos (kiri) dan pelatih kepala, Nil Maizar meninggalkan lapangan usai berakhirnya laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/2023 antara Dewa United FC melawan PSM Makassar di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (15/9/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Nil Maizar memiliki pesan khusus kepada Marselino Ferdinan. Nil meminta pemain berusia 19 tahun itu tidak sombong.

Marselino Ferdinan dirasa juga harus bekerja sangat keras untuk bisa bersaing dan terus berkembang menjadi pemain yang lebih baik di Oxford United.

"Mudah-mudahan Marselino tidak sombong, tetap membumi bisa membanggakan sepak bola indonesia di arena internasional," tandasnya.

3 dari 3 halaman

Menit Bermain

Pemain KMSK Deinze, Marselino Ferdinan (kiri) merayakan gol ketiga timnya saat laga lanjutan Divisi 2 Belgia 2022/2023 melawan Virton di Stadion Burgemeester Van De Wiele, Sabtu (22/04/2023) malam WIB. Melalui gol perdana Marselino, KMSK Deinze berhasil menang dengan skor 3-1. (Twitter/@KMSKDeinze)

Ada harapan tinggi saat Marselino Ferdinan pindah ke KMSK Deinze. Namun, karier Lino selama satu setengah tahun di klub tersebut tidak berjalan dengan baik.

Kesempatan Marselino Ferdinan untuk bermain di ajang resmi tidak terlalu banyak. Lino hanya tujuh kali di ajang resmi bersama Deinze.

Hal serupa tentu diharapkan tidak lagi terjadi saat Marselino Ferdinan kini sudah memperkuat Oxford United.

Sumber: Harimau Malaya