Agen Sebut Thom Haye Ogah Berkarier di Belanda, Sampai Tolak Tawaran Mantan Klub Ragnar Oratmangoen

oleh Hendry Wibowo diperbarui 21 Agu 2024, 11:00 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Thom Haye menguasai bola saat menghadapi Irak pada laga Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (6/6/2024). (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye, ternyata telah mendapatkan sejumlah tawaran dari klub Belanda. Akan tetapi, ia belum menunjukkan ketertarikan untuk menerima proposal tersebut.

Sejauh ini, Thom Haye memang belum mendapatkan klub baru. Gelandang berusia 29 tahun itu masih berstatus tanpa klub setelah memutuskan mengakhiri masa kerja bersama klub lamanya Heerenveen SC.

Advertisement

Yang terbaru, mantan klub yang pernah menggunakan jasa Ragnar Oratmangoen, Fortuna Sittard, belakangan ini telah menyampaikan minatnya kepada Thom. Namun, dia menolak proposal tersebut.

"Fortuna baru-baru ini juga menghubungi Thom Haye, yang masih berstatus tanpa klub setelah meninggalkan SC Heerenveen. Pemain internasional Indonesia itu menolak minat tersebut,” bunyi pemberitaan Voetbal Internasional, dikutip Rabu (21/8/2024).

 

 

 

 

2 dari 4 halaman

Ingin Keluar Negeri

Jika merujuk pada pernyataan agennya, yakni Wesley Verhoek, Thom Haye tampaknya ingin mengakhiri kiprahnya di Negeri Kincir Angin. Pasalnya, beberapa tawaran yang masuk dimentahkan oleh gelandang Timnas Indonesia itu.

"Sejumlah klub telah menunjukkan minatnya. Tetapi, tawaran yang dicari Thom belum ada. Ambisinya adalah pindah ke luar negeri dengan baik,” ujar Wesley Verhoek, seperti dilansir dari Voetbal Internasional.

Selama berstatus tanpa klub, kolektor satu gol dari tiga laganya bersama skuad Garuda itu sebetulnya tak lantas menganggur. Sebab, dia saat ini tengah menjaga kebugarannya dengan klub masa kecilnya, Jong AZ Alkmaar.

 

3 dari 4 halaman

Masih Tanpa Klub

Sebelumnya, sejumlah pemain Timnas Indonesia masih berstatus tanpa klub menjelang kompetisi musim 2024/2025.

Selain Thom Haye, sempat muncul nama gelandang muda, Marselino Ferdinan. Namun, Marselino belakangan ini telah mendapatkan pelabuhan baru.

Gelandang berusia 19 tahun itu resmi diikat oleh klub kasta kedua Liga Inggris, Oxford United, setelah sempat berstatus bebas transfer.

Dengan demikian, Thom Haye menjadi satu-satunya penggawa Timnas Indonesia yang masih belum menemukan pelabuhan baru.

Dia sebelumnya telah menghabiskan kontraknya bersama SC Heerenveen pada akhir musim 2023/2024.

 

4 dari 4 halaman

Persiapan Bersama Timnas

Sebentar lagi, Thom Haye akan segera kembali mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia.

Dia akan berlaga bersama skuad asuhan Shin Tae-yong menjelang Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Menurut jadwal, skuad Merah Putih akan menghadapi Arab Saudi dan Australia pada dua pertandingan pertama Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Berita Terkait