Link Live Streaming BRI Liga 1: Persija Jakarta Vs Persis Solo

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 24 Agu 2024, 18:45 WIB
BRI Liga 1 - Persija Jakarta Vs Persis Solo (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta menjamu Persis Solo dalam laga pekan ketiga BRI Liga 1 2024/2025 di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (24/8/2024) malam WIB. Laga ini bisa disaksikan melalui live streaming.

Persija Jakarta memiliki modal kepercayaan diri karena pada laga pekan pertama BRI Liga 1 yang juga digelar di JIS, Macan Kemayoran menang telak 3-0 atas Barito Putera.

Advertisement

Tentunya Macan Kemayoran punya keinginan untuk mengulang lagi kemenangan itu, apalagi pada pekan kedua mereka hanya bermain imbang tanpa gol di markas Persita Tangerang.

Persija juga diunggulkan jika bicara kekuatan di atas kertas. Maklum Persis Solo selalu kalah dalam dua laga pertama di BRI Liga 1 2024/2025, bahkan belum berhasil mencetak gol dalam dua laga tersebut.

Persis Solo kalah 0-3 dari PSM Makassar di Stadion Batakan, Balikpapan, pada pekan pertama dan kemudian kalah 0-1 dari PSIS Semarang dalam derbi Jateng di Stadion Manahan, Solo.

Jadi apakah Persija Jakarta bisa menang lagi saat menghadapi Persis Solo yang juga datang ke Jakarta dengan tekad meraih tiga poin pertamanya? Jangan lewatkan keseruan duel BRI Liga 1 ini melalui live streaming dengan mengikuti panduan ini:

2 dari 4 halaman

Link Live Streaming

Pemain Persis Solo, Eduardo Kunde (kanan) berduel udara dengan pemain Persija Jakarta, Gustavo Almeida pada laga perebutan peringkat ketiga Piala Presiden 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/8/2024). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Persija Jakarta vs Persis Solo

Jakarta International Stadium

Sabtu, 24 Agustus 2024

Kick-off: 19.00 WIB

Live: Indosiar

Live streaming: Vidio (https://www.vidio.com/live/17624-bri-liga-1?schedule_id=3675018)

3 dari 4 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Persija Jakarta (3-4-3): Carlos Eduardo (Kiper), Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Ondrej Kudela (Belakang), Rio Fahmi, Hanif Sjahbandi, Maciej Gajos, Firza Andika (Tengah), Witan Sulaeman, Gustavo Almeida, Ryo Matsumura (Depan).

Pelatih: Carlos Pena

Persis Solo (4-3-3): Muhammad Riyandi (Kiper), Gio Numberi, Rian Miziar, Ricardo Lima, Eky Taufik (Belakang), Gonzalo Andrada, Sutanto Tan, Sho Yamamoto (Tengah), Moussa Sidibe, Karim Rossi, Ramadhan Sananta (Depan).

Pelatih: Milomir Seslija

 

4 dari 4 halaman

Persaingan di BRI Liga 1

Berita Terkait