Bela Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta Didukung Pelatih Persis: Yuk Bisa Yuk Pecah Telur di Kualifikasi Piala Dunia 2026!

oleh Radifa Arsa diperbarui 28 Agu 2024, 17:30 WIB
Pemain Timnas Indonesia, Ramadhan Sananta (depan) melakukan selebrasi bersama Justin Hubner setelah mencetak gol ketiga timnya ke gawang Vietnam pada laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 di My Dinh Stadium, Vietnam, Selasa (26/03/2024). (Dok.PSSI)

Bola.com, Solo - Persis Solo memberikan dukungan penuh untuk satu di antara pemainnya, Ramadhan Sananta, yang mendapatkan panggilan untuk memperkuat Timnas Indonesia pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Ramadhan Sananta menjadi satu-satunya pemain Persis yang mendapatkan panggilan Timnas Indonesia. Sebelumnya, Persis Solo sempat mengirimkan penjaga gawangnya, Muhammad Riyandi, pada putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Advertisement

Pada ajang ini, skuad Merah Putih dijadwalkan menghadapi dua pertandingan putaran ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026. Yang pertama, duel akan berlangsung di markas Arab Saudi pada 5 September 2024. Adapun partai kedua berlangsung melawan Australia, 10 September 2024.

“Persis mengumumkan Muhammad Ramadhan Sananta mendapatkan panggilan untuk membela Timnas Indonesia untuk pertandingan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia,” tulis Persis, Rabu (28/8/2024).

 

2 dari 4 halaman

Bisa Cetak Gol

Ekspresi pemain Timnas Indonesia U-23, Ramadhan Sananta, setelah mencetak gol ke gawang Chinese Taipei U-23 dalam pertandingan Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023). (Bola.com/Arief Bagus)

Pelatih Persis Solo, Milomir Seslija, merasa gembira dengan pemanggilan Ramadhan Sananta. Juru taktik asal Bosnia-Herzegovina itu mengirimkan doa terbaiknya untuk pemain andalannya tersebut.

Dari kaca mata Milo, Sananta punya gaya bermain yang cocok dengan skema permainan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Oleh karena itu, dia berharap striker berusia 21 tahun tersebut bisa menyumbangkan gol untuk Tim Merah Putih.

“Dia adalah salah satu penyerang terbaik di Indonesia dan gaya bermainnya bisa memberikan kontribusi untuk Timnas Indonesia. Saya harap, dia bisa mencetak gol nanti,” kata Milomir Seslija, Rabu (28/8/2024).

 

3 dari 4 halaman

Puasa Cetak Gol

Pemain Timnas Indonesia, M. Ramadhan Sananta merayakan kemenangan timnya saat laga FIFA Match Day antara Timnas Indonesia melawan Timnas Curacao di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (27/09/2022). (Bola.com/Muhammad Iqbal Ichsan)

Striker asal Daik, Kabupaten Lingga, ini sebetulnya belum memperlihatkan performa terbaiknya bersama Persis Solo pada awal musim BRI Liga 1 2024/2025. Padahal, dia menjadi satu di antara amunisi andalan Laskar Sambernyawa.

Setidaknya, dari tiga pertandingan awal musim ini, Sananta sudah dua kali mengisi daftar 11 pemain pertama Persis Solo. Namun, belum ada satu pun gol yang sukses dihasilkan eks pemain PSM Makassar itu.

Sejatinya, Sananta punya catatan yang cukup mentereng pada masa pramusim. Sebab, dia berhasil menyabet gelar Top Scorer alias Pencetak Gol Terbanyak Piala Presiden 2024 dengan koleksi tiga gol.

 

4 dari 4 halaman

Tambah Koleksi Gol

Pemain Timnas Indonesia U-22, Ramadhan Sananta merayakan kemenangan dengan membawa bendera Merah Putih pada laga final sepak bola SEA Games 2023 melawan Thailand di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/05/2023). Skuad Garuda Nusantara menang dengan skor 5-2. (AP Photo/Tatan Syuflana)

Ramadhan Sananta sebetulnya mengantongi catatan yang cukup impresif bersama Timnas Indonesia. Sebab, dari 10 penampilannya di level internasional, dia setidaknya sudah menyumbangkan lima gol.

Tentu saja, kesempatan bermain pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ini bakal menjadi momentum berharga baginya untuk menambah koleksi gol bersama skuad Garuda.

Berita Terkait