N'Golo Kante didatangkan Leicester City pada awal musim 2015/2016 dari klub Prancis, SM Caen dengan nilai transfer 9 juta euro. Hanya semusim membela The Foxes dengan tampil dalam 37 laga di Premier League dengan torehan 1 gol dan 4 assist, ia turut andil membawa timnya menjuarai Premier League 2015/2016. Saat ini ia tengah menjalani musim kedua bersama Al Ittihad setelah dilepas Chelsea dengan status bebas transfer pada awal musim 2023/2024. (AFP/Adrian Dennis)
Wesley Fofana didatangkan Leicester City pada awal musim 2020/2021 dari klub Prancis, Saint Etienne dengan nilai transfer 35 juta euro. Bertahan selama dua musim, ia total tampil dalam 37 laga di Premier League. Saat ini ia tengah menjalani musim ketiga bersama Chelsea setelah dilepas The Foxes pada awal musim 2022/2023 dengan nilai transfer mencapai 80,4 juta euro. (AFP/Adrian Dennis)
Boubakary Soumare didatangkan Leicester City pada awal musim 2021/2022 dari klub Prancis, LOSC Lille dengan nilai transfer 20 juta euro. Pada musim keduanya, 2022/2023 ia harus menerima kenyataan timnya terdegradasi dan harus bermain di Championship pada 2023/2024. Meski demikian, ia tak ikut Leicester City bermain di Championship karena dipinjamkan ke Sevilla selama semusim. Kini saat Leicester City kembali ke Premier League pada awal musim 2024/2025 ia pun telah kembali dari masa peminjmannya. (AFP/Oli Scarff)
Striker berusia 26 tahun, Odsonne Edouard menjadi pemain Prancis terbaru yang didatangkan Leicester City dalam rentang hampir satu dekade terakhir. The Foxes meminjamnya dari Crystal Palace pada awal musim 2024/2025 selama semusim hingga akhir musim 2024/2025. (lcfc.com)