Foto: Masih Jadi Magnet Menggiurkan, Ini Dia 6 Pemain Premier League yang Hijrah ke Saudi Pro League Musim 2024/2025

oleh Hendriyan diperbarui 08 Sep 2024, 18:35 WIB
Saudi Pro League masih menjadi magnet menggiurkan bagi para pemain di liga top Eropa, termasuk para pemain di Premier League Liga Inggris untuk mencari petualangan baru. Dengan nilai transfer fantastis serta diiming-imingi gaji selangit tentu menjadi pertimbangan kesepakatan perpindahan 6 pemain Premier League berikut ini untuk berlaga di Saudi Pro League 2024/2025. (Instagram/@jpcancelo)
Setelah berhasil membawa Fulham promosi ke Premier League pada akhir musim 2021/2022, kiper asal Slovaia Marek Rodak justru tak terpakai setelah kedatangan Bernd Leno sejak awal musim 2022/2023. Pada musim 2023/2024 ia bahkan sama sekali tak dimainkan Fulham di Premier League. Pada awal musim 2024/2025 ia akhirnya memilih hengkang ke klub Saudi Pro League Al Ettifaq dengan status bebas transfer dan langsung menjadi pilihan utama. (ettifaq_en)
Setelah 4,5 musim bersama Wolverhampton, sayap kanan asal Portugal, Daniel Podence akhirnya memilih hengkang ke klub Saudi Pro League Al Shabab pada awal musim 2024/2025. Pemain yang sempat dipinjamkan ke Olympiacos sepanjang musim lalu ini dilepas Wolves dengan nilai transfer 5 juta euro (Rp85,7 miliar). (AlShababSaudiFC)
Hanya semusim berstatus pemain Chelsea pada 2023/2024 dan tak pernah mencatatkan satu pun penampilan bersama The Blues karena dipinjamkan ke Strasbourg sepanjang musim, sayap kanan asal Brasil, Angelo Gabriel akhirnya resmi dilepas Chelsea ke klub Saudi Pro League Al Nassr pada awal musim 2024/2025. Klub yang dihuni Cristiano Ronaldo tersebut mengikatnya dengan nilai transfer 23 juta euro (Rp394 miliar). (AFP/Pool/Natacha Pisarenko)
Sempat dipinjamkan selama setengah musim ke Bayern Munchen pada 2022/2023 dan semusim ke Barcelona musim lalu, bek kanan asal Portugal, Joao Cancelo akhirnya memilih hijrah ke klub Saudi Pro League Al Hilal pada awal musim 2024/2025. Ia dilepas Manchester City dengan nilai transfer 25 juta euro (Rp428 miliar). (Instagram/@jpcancelo)
Setelah 4 musim membela Brentford, termasuk saat The Bees bermain di Championship pada 2020/2021, striker asal Inggris, Ivan Toney akhirnya hijrah ke klub Saudi Pro League Al Ahli pada awal musim 2024/2025. Ia dilepas dengan nilai transfer 40 juta euro (Rp685 miliar) dan mendapat gaji fantastis sebesar 400 ribu euro (Rp6,85 miliar) per pekan alias naik 20 kali lipat dibandingkan saat berseragam Brentford. (ALAHLI_FCEN)
Hanya semusim berseragam Aston Villa pada 2023/2024, sayap kanan asal Prancis, Moussa Diaby memilih bergabung dengan klub Saudi Pro League Al Ittihad pada awal musim 2024/2025. Al Ittihad rela mengeluarkan dana sebesar 60 juta euro (Rp1,03 triliun) dan menobatkannya sebagai pembelian termahal klub Saudi Pro League musim ini. (europacalcio.it)

Berita Terkait